REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perusahaan multi finance, PT BII Finance Center, menawarkan tenor kredit hingga tujuh tahun untuk pembiayaan jenis mobil penumpang. Salah satu targetnya adalah untuk menyasar pembeli mobil low cost green car (LCGC).
Presiden Direktur BII Finance, Alexander, mengatakan kondisi ekonomi saat ini membuat harga mobil semakin mahal dan daya beli masyarakat berkurang. "Bagaimana agar bisa terjangkau? Dengan tenor ujuh tahun. Angsuran jadi rendah," ujar Alexander dalam peluncuran produk pembiayaan mobil tenor tujuh tahun, Rabu (18/7).
Sebagai tahap perkenalan, BII Finance menawarkan bunga 6,5 persen flat untuk lima tahun pertama dan 7,5 persen flat untuk dua tahun berikutnya. Asuransi all risk juga hanya dibayar pada lima tahun pertama. "Tahun ke-6 dan 7 gratis," ujar dia.
Kredit dengan tenor 7 tahun ini berlaku untuk semua jenis dan merek mobil. BII Finance mengaku tidak menerapkan target, tetapi perusahaan berharap pembeli mobil LCGC tertarik. "Untuk LCGC, kreditnya bisa jadi Rp 1 juta per bulan. Kita ingin masyarakat tambah sejahtera," ujar dia.
Dengan produk baru ini, BII Finance menargetkan 20 persen dari portofolio kreditnya memakai tenor 7 tahun. Kegiatan bisnis utama BII Finance adalah pembiayaan kendaraan roda empat baik baru maupun bekas, pembiayaan kendaraan niaga baru, refinancing kendaraan penumpang serta pembiayaan alat-alat berat dan mesin-mesin industri.