Rabu 26 Jan 2011 15:44 WIB

Penduduk Miskin di Indonesia Sama dengan Jumlah Penduduk Malaysia

Rep: Agung Sasongko/ Red: Stevy Maradona
Kemiskinan, ilustrasi
Foto: Pandega/Republika
Kemiskinan, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengklaim jumlah penduduk miskin di Indonesia tiap tahun terus menurun.

Berdasarkan survei dari Badan Pusat Statistik pada 2010, jumlah penduduk miskin di Indonesia masih sebanyak 31,9 juta jiwa atau 13,3 dari total penduduk Indonesia yang sebesar 240 juta jiwa.

Ironisnya, bila melihat angka ini dan dibandingkan di Asia Tenggara, ternyata jumlah penduduk miskin di Indonesia itu lebih besar atau hampir menyamai jumlah penduduk negara tetangga.

Jumlah penduduk miskin di Indonesia bahkan sudah melebihi jumlah penduduk Malaysia! Pada 2010, berdasarkan survei penduduk, jumlah warga Malaysia mencapai 28,2 juta jiwa.

Bila dibandingkan dengan Thailand, maka jumlah penduduk miskin di Indonesia itu setara dengan setengah jumlah penduduk Thailand yang mencapai 65,9 juta jiwa (2009).

Sedangkan bilang disandingkan dengan Singapura, tetangga terdekat Indonesia, maka jumlah penduduk miskin Indonesia itu setara dengan enam kali jumlah penduduk Singapura yang hanya sebesar 4,9 juta jiwa.

"Kemiskinan di Indonesia masih banyak dan mungkin akan membuat rambut saya hitam kembali," ujar Hatta saat membuka Seminar Micro Finance Summit 2011 yang digagas Harian Republika di Jakarta, Rabu (26/1).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement