REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebagai produsen electric vehicle charging station, Casion menggandeng banyak pihak guna menyuburkan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Salah satunya dengan jenama premium asal Jerman yakni Porsche.
"Casion ingin semua masyarakat dapat mengakses charging station lebih mudah. Terlebih, EV charging yang kami tawarkan memiliki standar terbaik dunia dan dapat digunakan untuk mengisi daya berbagai jenis EV, termasuk mobil-mobil hibrid," kata CEO Casion Kevin Pudjiadi dilansir Antara di Jakarta, beberapa waktu lalu.
Kolaboras kedua perusahaan ini diharapkan akan semakin memberikan kenyamanan bagi para pengguna kendaraan listrik maupun plug-in hybrid di Indonesia. Perusahaan yang dikelola oleh Kevin Pudjiadi ini memiliki visi dan juga misi yang sejalan dengan Porsche, yakni ingin mengedukasi betapa pentingnya penggunaan kendaraan hibrid bagi kehidupan dan juga lingkungan.
"Dengan teknologi dan manfaat positif yang ditawarkan mobilitas listrik, Casion berharap dapat menarik perhatian dan minat masyarakat Indonesia lebih luas untuk memilih kendaraan listrik ke depannya," kata dia.
PR Porsche Indonesia, Valencia Maximillian, mengatakan, pihaknya mendukung peluncuran charging station Casion dengan menghadirkan all-electric Taycan.
"Porsche Taycan merupakan contoh unit EV yang dapat melakukan pengisian daya pada charging station Casion, dan tidak terbatas pada EV saja tapi juga pada kendaraan hybrid," ucap Valencia.
Hingga saat ini, Casion telah menempatkan charging station di beberapa lokasi strategis di Jakarta seperti di Cilandak Town Square dan Talavera Office Park. Untuk semakin memudahkan penggunanya nanti, Casion juga telah merilis aplikasi khusus di Android dan iOS. Aplikasi ini dapat digunakan para pengguna EV untuk mencari lokasi charger Casion terdekat, memonitor status pengisian daya, dan melakukan pembayaran via e-wallet.