REPUBLIKA.CO.ID,TOBA SAMOSIR -- Sejumlah BUMN bersinergi dalam penyaluran dana kepedulian sosial senilai total Rp10,2 miliar di Sumatera Utara berbarengan dengan pelaksanan Rapat Koordinasi CEO BUMN di Toba, Sumatera Utara, 20-21 Desember 2017.
Siaran pers PT Surveyor Indonesia yang diterima Republika.co.id, Senin (25/12 menyebutkan, dalam rakor tersebut, seluruh pimpinan tertinggi dari 151 BUMN dan anak perusahaan eks BUMN hadir membahas sejumlah agenda. “Termasuk di dalamnya sinergi antar-BUMN dan komitmen dukungan untuk pencapaian tujuan pembangunan, khususnya investasi capex BUMN, akselerasi proyek strategis nasional dalam rangka mendorong konektivitas, kapasitas dan daya saing,” kata Direktur Utama PT Surveyor Indonesia M Arif Zainuddin.
PT Surveyor Indonesia (Persero) bersinergi dengan sejumlah BUMN seperti PT Bank Negara Indonesia/BNI (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia/BRI (Persero) Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Tabungan Negara/BTN (Persero) Tbk, PT Pegadaian (Persero), PT Kawasan Industri Medan (Persero), PT Pos Indonesia (Persero), PT Kimia Farma (Persero) Tbk, PT Jamkrindo (Persero), dan PT Askrindo (Persero).
Melalui sinergi tersebut, kata Arif Zainuddin, para BUMN tersebut melakukan sejumlah kegiatan CSR pada sarana pendidikan sebesar Rp1,27 miliar. CSR tersebut disalurkan dalam bentuk berupa taman baca, peralatan sekolah, kapal belajar, komputer, alat kesehatan, dan mobil pintar.
"Inilah bentuk apresiasi kami kepada masyarakat Sumatera Utara yang telah mendukung BUMN dalam menjalankan peran sebagai agent of development untuk memastikan adanya pembangunan yang merata ke seluruh wilayah di Indonesia dan meningkatkan nilai tambah bagi masyarakat," ujar Menteri BUMN, Rini M.Soemarno.
Ia menambahkan, Kementerian BUMN akan memonitor secara ketat realisasi dari komitmen BUMN tersebut untuk memastikan bahwa pelaksanaan bantuan CSR tersebut akan sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta bisa memberikan manfaat yang optimal kepada masyarakat.
Bantuan CSR ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sarana fasilitas umum dan sosial bagi masyarakat di Provinsi Sumatera Utara. Komitmen tersebut diharapkan dapat mendorong terciptanya keadilan sosial dan mendukung penguatan peran BUMN sebagai agen pembangunan.
kredit foto: Penyaluran bantuan CSR dari PT Surveyor Indonesia di Toba Samosir, Sumatera Utara.