Rabu 05 Oct 2016 13:29 WIB

Konversi Bank NTB Jadi Bank Syariah akan Dilakukan dalam Dua Tahun

Rep: Muhammad Nursyamsi / Red: Nur Aini
Bank NTB
Foto: www.bankntb.co.id
Bank NTB

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menargetkan konversi Bank NTB konvensional menuju bank umum syariah dalam dua tahun.

Gubernur NTB TGH M Zainul Majdi menargetkan, konversi ini bisa terealisasi pada 2018 mendatang hal ini sudah sesuai dengan perencanaan. "Bagus, sedang disiapkan, mudah-mudahan 2018 bisa terwujud menjadi Bank Umum Syariah NTB, InsyaAllah," ujarnya usai bertemu Kepala Departemen Perbankan Syariah OJK Ahmad Soekro Tratmono dan Dirut PT Bank NTB Komari Subakir di Kantor Pemprov NTB, Kota Mataram, NTB, Rabu (5/10).

Asisten II Gubernur NTB Lalu Gita Ariadi menyampaikan, Gubernur NTB berkeyakinan transformasi Bank NTB menjadi bank umum syariah merupakan hal yang lebih baik.  "Karena meyakini, maka Gubernur berkomitmen mendukung menuju syariah, dan meminta OJK segera memfasilitasi, jajaran Bank NTB siap untuk melakukan," ungkapnya.

Kepala Biro Ekonomi Pemprov NTB Manggaukan Raba mengatakan, permintaan Gubernur NTB harus segera ditindaklanjuti. Terkait sejumlah penolakan, ia katakan, sudah selesai dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

"Gubernur minta kepada Bank NTB untuk segera mengubah konvensional menajdi bank umum syariah, karena ini sudah perintah jangan dihambat-hambat lagi, percepat proses ini, dan OJK mendukung," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement