REPUBLIKA.CO.ID,TOKYO--Honda Motor Co berencana untuk mengalihkan produksi model sedan Civic hibrida dari ke pabriknya di Jepang ke pabrik Honda di bagian Indiana, AS, paling cepat pada bulan Juni ini. Relokasi itu untuk mengurangi dampak tarif AS.
Seperti dilaporkan Nippon.Com, Rabu (16/4/2025), produksi model Civic hibrida hatchback lima pintu tersebut dimulai pada bulan Februari di pabrik Honda di Saitama, dekat Tokyo, Jepang. Sekitar 3.000 unit telah diproduksi hingga Maret.
Honda menilai akan lebih efisien jika memproduksi model tersebut di Amerika Serikat, mengingat tarif AS yang diberlakukan bagi kendaraan yang diproduksi di luar Amerika Serikat.
Civic merupakan salah satu kendaraan terlaris Honda di Amerika Serikat. Model hibrida tersebut memenangkan penghargaan Amerika Utara dalam kategori mobil penumpang pada bulan Januari tahun ini.
Honda akan terus memproduksi model bensin tipe sport Civic Type R di pabrik Saitama untuk pasar Jepang dan luar negeri.