Ahad 28 Jan 2024 12:48 WIB

Industri Modifikasi Otomotif Dinilai Dukung Perkembangan IKM

Modifikasi otomotif merupakan hobi dengan potensi ekonomi yang cukup tinggi.

Petugas memeriksa mobil VW replika Janis Joplin yang mengikuti ajang Kustomfest 2023 di Jogja Expo Center, Yogyakarta, Sabtu (7/10/2023).
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Petugas memeriksa mobil VW replika Janis Joplin yang mengikuti ajang Kustomfest 2023 di Jogja Expo Center, Yogyakarta, Sabtu (7/10/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita menyebut industri modifikasi otomotif turut memberikan nilai tambah dan efek berganda terhadap berkembangnya industri komponen kendaraan ​​di dalam negeri, terutama yang berskala industri kecil dan menengah (IKM).

"Saya berharap semangat dan mimpi para modifikator di Indonesia turut berperan menjadi motor dalam mewujudkan visi kita dalam mengakselerasi pertumbuhan industri otomotif berbasis modifikasi di tanah air," kata Agus.

Baca Juga

Tentunya, lanjut dia, upaya ini dengan mengkolaborasikan antara kreativitas dengan inovasi serta keragaman budaya bangsa Indonesia untuk menghasilkan karya-karya modifikasi yang mampu bersaing di ajang internasional.

Kata Agus, industri otomotif berbasis modifikasi ini tumbuh karena bermula dari hobi. Menurutnya, modifikasi merupakan hobi yang keren karena mempunyai potensi ekonomi yang cukup tinggi. Oleh sebab itu, bisa didorong untuk menjadi sebuah industri tersendiri.

"Untuk industri ini juga perlu adanya pengembangan ekosistem, khususnya yang berbasis inovasi," ungkapnya.

Agus pun memberikan apresiasi kepada National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) yang secara konsisten aktif mengembangkan industri otomotif berbasis modifikasi. Salah satunya menyelenggarakan pameran di tanah air maupun berpartisipasi di ajang tingkat internasional.

Ia juga berpesan kepada NMAA agar selalu semangat untuk mempromosikan industri modifikasi Indonesia kepada dunia internasional. "Tunjukkan kemampuan dan kreativitas karya anak bangsa. Tingkatkan rasa bangga kita atas keragaman budaya dan kearifan lokal bangsa Indonesia. Jadikan keragaman yang kita miliki menjadi ide-ide kreatif modifikasi yang tidak dimiliki oleh negara lain. Nilai-nilai positif ini lah yang pada akhirnya akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional Indonesia," kata dia menjelaskan.

Agus menantang para modifikator untuk mendukung terciptanya kendaraan yang rendah emisi. Hal ini sebagai wujud nyata dalam mengakselerasi penurunan emisi gas rumah kaca.

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement