Rabu 05 Apr 2023 23:30 WIB

Menteri PUPR: Progres Pembangunan IKN Sudah Mencapai 25 Persen

Sejumlah infrastruktur sudah mulai dibangun.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Ahmad Fikri Noor
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kiri) berbincang bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi V DPR di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/4/2023). Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut, perkembangan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) hingga saat ini telah mencapai 25 persen.
Foto: Republika/Prayogi.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (kiri) berbincang bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi V DPR di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/4/2023). Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut, perkembangan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) hingga saat ini telah mencapai 25 persen.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebut, perkembangan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) hingga saat ini telah mencapai 25 persen.

“Jadi, progres rata pembangunan fisik di sana sekarang 25 persen,” kata Basuki di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).

Baca Juga

Sejumlah infrastruktur pun mulai dibangun, di antaranya yakni Istana Kepresidenan, empat kantor menteri koordinator, perumahan menteri, jalan tol, hingga bendungan.

“Kita bangun kantor presiden, istana presiden, kantor empat menko, perumahan menteri, ada jalan tol, jalan arteri, bendungan, ada 33 kontrak besar di sana sekarang. Termasuk pipa dan sampah air minum yang kita mulai,” ungkapnya.

Ia pun optimistis kegiatan yang akan dilakukan pada 17 Agustus 2024 mendatang di IKN bisa tetap terlaksana sesuai rencana. Basuki mengaku terus melakukan pemantauan terhadap progres pembangunan di IKN.

“Jalan-jalan sudah kelihatan. Jadi saya kira mudah-mudahan 17 Agustus 2024 kita bisa ada event di sana,” kata Basuki.

Selain itu, Basuki juga mengatakan pembangunan IKN ini sudah diminati oleh banyak investor. Para investor tersebut akan membangun berbagai fasilitas yang dibutuhkan masyarakat nantinya seperti sekolah swasta, rumah sakit, dan lain-lain.

Lebih lanjut, menurut Basuki, Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun direncanakan akan mengajak para investor untuk mengunjungi IKN. Kunjungan Jokowi bersama para investor ke IKN ini rencananya akan diselenggarakan setelah lebaran.

“Iya tadi beliau (Presiden Joko Widodo) bilang begitu, habis lebaran,” ungkap dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement