Selasa 13 Dec 2022 06:58 WIB

PetroChina Uji Coba Injeksi CO2 di Blok Jabung Jambi

Uji coba injeksi CO2 ditargetkan berlangsung sebulan ke depan.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Nidia Zuraya
Ladang migas (ilustrasi). PetroChina International Jabung Ltd. melakukan uji coba injeksi CO2 di Blok Jabung, Jambi. Melalui teknik ini diharapkan bisa meningkatkan produksi Blok Jabung.
Ladang migas (ilustrasi). PetroChina International Jabung Ltd. melakukan uji coba injeksi CO2 di Blok Jabung, Jambi. Melalui teknik ini diharapkan bisa meningkatkan produksi Blok Jabung.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PetroChina International Jabung Ltd. melakukan uji coba injeksi CO2 di Blok Jabung, Jambi. Melalui teknik ini diharapkan bisa meningkatkan produksi Blok Jabung.

Program uji coba lapangan untuk injeksi huff & puff CO2 dilakukan pada sumur minyak Gemah-6. Uji coba ini ditargetkan berlangsung sebulan ke depan dengan target volume injeksi sebesar 1.800 ton CO2.

Baca Juga

President Director PetroChina, Qian Mingyang mengungkapkan, uji coba ini diharapkan berjalan dengan lancar. "Program ini sangat penting sebagai referensi pelaksanaan program peningkatan produksi migas dengan pemanfaatan CO2 di WK Jabung di masa depan," kata Qian dalam siaran pers, Senin (12/12/2022).

Qian melanjutkan, penerapan teknologi ini pun kian mendorong optimisme perusahaan untuk meningkatkan potensi Blok Jabung. Program CO2 Injection adalah tindak lanjut dari Rencana Aksi Presiden Joko Widodo tahun 2016 yang diharapkan dapat meningkatkan cadangan minyak dan gas (migas) hingga 4,6 miliar STB (Stock Tank Barrel) dari 136 lapangan migas di Indonesia.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement