Senin 26 Jul 2021 19:35 WIB

Coca-Cola Ingin Ubah Rasa Sodanya, Akankah Diterima Pasar?

Coca-Cola pernah mengecewakan penggemar saat mengubah rasa sodanya pada 1985.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Coca-Cola. Dalam pernyataannya, Coca-Cola menyebut hendak mengoptimalkan rasa Coca-Cola Zero Sugar.
Foto:

Coca-Cola pernah mengubah rasa sodanya pada 1985 dan membuat kecewa banyak konsumen. Kala itu, Coca-Cola meluncurkan "The New Coke," versi yang lebih manis dari minuman ringan asli.

Perubahan itu merupakan upaya untuk mengalahkan kesuksesan Pepsi yang semakin meningkat, yang mulai memangkas pangsa pasar Coca-Cola. Tetapi, konsumen justru tidak menyukainya, sampai perusahaan mendapatkan 1.500 panggilan sehari di hotline konsumennya.

Pada Juli 1985, setelah hanya tiga bulan, perusahaan mengumumkan bahwa mereka akan mengembalikan Coca-Cola asli, yang sekarang berganti nama menjadi Coca-Cola Classic. "Jika itu yang diinginkan konsumen, itulah yang akan kami berikan," kata Charles Millard, ketua Coca-Cola Bottling Co. di New York, saat itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement