Kamis 09 Nov 2017 18:00 WIB

Pelaku Industri Kreatif Kesulitan Dapat Dana dari Bank

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Nur Aini
Peserta pameran industri kreatif menunjukan hasil kerajinannya dalam pameran produk ungulan di Kementerian Perindustrian.
Foto: Republika/Prayogi
Peserta pameran industri kreatif menunjukan hasil kerajinannya dalam pameran produk ungulan di Kementerian Perindustrian.

REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG -- Regulasi terkait kolateral kredit perbankan dinilai harus direvisi agar aset intangible (nonfisik) bisa dijadikan jaminan kredit. Karena, menurut Penggerak Ekonomi Kreatif, Tb Fiki C Satari, pelaku ekonomi kreatif yang umumnya tidak memiliki aset tangible (fisik) yang bisa mengakses kredit perbankan.

"Selama ini, pelaku ekonomi kreatif umumnya mengandalkan crowdfunding, angel investor, dan initial public offering (IPO)," ujar Fiki di acaraSeminar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan tema Membentuk UMKM Indonesia yang Kuat untuk Memenangkan Persaingan Global" di Hotel Aryaduta, Bandung, Kamis (9/11).

Menurut Fiki, tahapan modal startup ekonomi kreatif itu biasanya dimulai dari crowdfunding, angel investor, lalu IPO. Kondisi tersebut, bukan hanya terjadi di Indonesia. Pelaku ekonomi kreatif global juga sama. Umumnya mereka tidak menggunakan sumber permodalan dari pembiayaan konvensional, seperti kredit perbankan. "Perusahaan sekelas Facebook juga tidak menggunakan pembiayaan konvensional," katanya.

Hal ini, kata dia, karena umumnya pelaku ekonomi kreatif hanya bermodalkan ide. Jadi, sifatnya intangible. "Mereka tidak memiliki aset yang bisa dijadikan kolateral pengajuan kredit," kata Fiki. Padahal, kata dia, seperti usaha lain pada umumnya, pelaku ekonomi kreatif juga membutuhkan akses terhadap alternatif permodalan yang lebih luas, termasuk terhadap kredit perbankan. Jika regulasi kolateral direvisi, tentu mereka tidak akan bergantung pada angel investor. "Aset intangibel seharusnya bisa dijadikan kolateral kredit perbankan. Untuk menjaga prinsip prudensial perbankan, bisa dibentuk tim khusus yang beranggotakan pebisnis senior sukses dan akademisi," katanya.

Menurut Fiki, tim yang bisa dibentuk bank sentral atau masing-masing bank pemberi kredit tersebut akan bertugas menilai kelayakan sebuah aset intangible untuk dijadikan kolateral kredit. "Harus ada pilot project untuk merealisasikannya," kata Fiki.

Sementara itu, ditemui di tempat terpisah, pengamat perbankan, Aldrin Herwany juga mengatakan hal serupa. Menurut dia, perubahan regulasi kolateral sangat diperlukan untuk menyelamatkan kepemilikan lokal startup ekonomi kreatif digital. Selama ini banyak startup digital yang mengandalkan angel investor asing untuk permodalan. Namun, pada akhirnya banyak diantara mereka yang kehilangan posisi sebagai pemegang saham mayoritas tergeser. "Bahkan, banyak yang akhirnya hanya tinggal memiliki 1 persen saham," katanya.

Dengan kondisi tersebut, kata dia, sama saja dengan membiarkan startup digital lokal menjadi milik asing. Padahal ide kreatif awal usaha mereka adalah milik talenta lokal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement