REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menyampaikan pentingnya inovasi dan kreativias kepada ratusan mahasiswa kegiatan BI Mengajar di Universitas Airlangga pada hari ini (11/8/2023). Khususnya dalam mendukung proses pemulihan ekonomi.
"BI terus mengoptimalkan inovasi bauran kebijakan untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan dalam memperkuat ketahanan dan kebangkitan ekonomi nasional," kata Perry dalam pernyataan tertulisnya, Jumat (11/8/2023).
Dia menjelaskan, untuk menghadapi gejolak perekonomian global saat ini, kebijakan moneter tetap diarahkan pada stabilitas. Sementara empat kebijakan lain yaitu kebijakan makroprudensial, digitalisasi sistem pembayaran, pendalaman pasar uang, serta pengembangan UMKM dan ekonomi keuangan syariah diarahkan untuk pertumbuhan ekonomi.
Mengangkat tema 'Memperkuat Ketahanan dan Kebangkitan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju', kegiatan BI Mengajar merupakan salah satu wujud sumbangsih BI terhadap kemajuan dunia pendidikan. Hal itu sekaligus menjadi bagian dari rangkaian pelaksanaan peringatan HUT ke-70 BI dan HUT ke-78 Republik Indonesia.
Perry menekankan untuk mencapai pertumbuhan yang tinggi, berkelanjutan, dan inklusif perlu didukung pula selain dengan inovasi dan kreativitas. Begitu juga dengan koordinasi yang erat antara kebijakan bank sentral, kebijakan fiskal dan reformasi struktural sebagai wujud sinergi bauran kebijakan nasional untuk Indonesia Maju.
Perry juga membagikan tiga tips dalam mencapai cita-cita kepada para mahasiswa peserta BI Mengajar. Pertama untuk selalu giat dalam belajar dan mencari ilmu, kedua memperkaya pengalaman sesuai dengan bidang yang diinginkan, ketiga mendekatkan diri kepada Tuhan YME karena kesuksesan dapat tercapai atas izin dari Tuhan YME.
Selain itu, mahasiswa juga diharapkan dapat lebih kreatif dan inovatif di era digital saat ini, serta kuat dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada dan terus bangkit. "Segala upaya dan kerja keras tersebut diniatkan sebagai ibadah agar dapat semakin sukses, bahagia, dan berkah," ucap Perry.
Kegiatan BI Mengajar bertujuan untuk meningkatkan literasi ekonomi dan kebanksentralan masyarakat, utamanya yang berkaitan dengan tugas Bank Indonesia dalam menjaga stabilitas dan mendukung pertumbuhan ekonomi. Program BI Mengajar 2023 akan berlangsung selama bulan Agustus 2023 dengan menghadirkan Dewan Gubernur yang dilaksanakan di enam perguruan tiggi atau sekolah menengah Atas pilihan yang mewakili wilayah di Indonesia barat, tengah, dan timur.