Jumat 05 May 2023 00:08 WIB

Ferrari Pendapatannya Naik 27 Persen karena Buka Kembali Pesanan Purosangue

Ferrari akan meluncurkan mobil listrik tahun 2025.

Ferrari Portofino ditampilkan selama Frankfurt Motor Show (IAA) di Frankfurt, Jerman 12 September 2017. Foto ilustrasi.
Foto: Reuters
Ferrari Portofino ditampilkan selama Frankfurt Motor Show (IAA) di Frankfurt, Jerman 12 September 2017. Foto ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.IDMILAN- Pendapatan inti kuartal pertama Ferrari naik 27 persen, di atas perkiraan. Hal itu karena pembuat mobil sport mewah Italia itu pada Kamis (4/5/2023) mengatakan permintaan mobilnya meluas hingga dua tahun ke depan.

"Buku pesanan kami sudah diperpanjang hingga 2025 dengan portofolio produk pemenang penghargaan," kata Kepala Eksekutif Benedetto Vigna. Ia menambahkan bahwa Ferrari membuka kembali pesanan untuk Purosangue empat pintu, empat kursi, yang telah ditangguhkan karena "belum pernah terjadi sebelumnya" karena tingginya permintaan di awal. 

Baca Juga

Pengiriman mobil 12 silinder bertenaga bensin, yang diluncurkan tahun lalu dengan biaya 390 ribu euro, akan dimulai pada kuartal saat ini. Ferrari telah berjanji untuk menjaga penjualan model di bawah 20 persen dari total pengiriman grup untuk mempertahankan tingkat eksklusivitas.

Perusahaan, yang meluncurkan Roma Spider pada bulan Maret, merencanakan total empat model baru tahun ini. Laba yang disesuaikan sebelum bunga, pajak, depresiasi dan amortisasi (EBITDA) dalam tiga bulan pertama tahun ini mencapai 537 juta euro (594 juta dolar AS), melampaui ekspektasi analis sebesar 508 juta euro, menurut jajak pendapat Reuters.

Saham Ferrari yang terdaftar di Milan membalikkan kerugian sebelumnya dan 3,3 persen lebih tinggi pada 12.30 GMT.

Pengiriman yang lebih tinggi, dipimpin oleh Portofino M, 296 GTB, dan model 812 Competizione mendorong hasil, serta kapasitas harga yang menurut perusahaan mencerminkan peningkatan personalisasi, bauran produk yang lebih kaya, dan campuran negara positif yang ditopang oleh Amerika dan China Daratan, Hongkong, dan Taiwan.

Analis Bernstein mencatat bahwa bauran produk "sangat kuat" Ferrari, kekuatan dalam penetapan harga, dan buku pesanan yang panjang melindungi perusahaan dari potensi pembatalan pesanan yang didorong oleh resesi.

Ferrari, yang telah menjanjikan model listrik penuh pertamanya pada tahun 2025, mengkonfirmasi perkiraan tersebut, meskipun analis Bernstein mengatakan mereka memperkirakan di akhir tahun.

Vigna mengatakan rencana elektrifikasi perusahaan "di jalur" untuk pengembangan kendaraan dan infrastruktur produksi di kampung halamannya di Maranello di Italia utara.

 

 

 

 

 

 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement