Kamis 30 Jun 2022 00:35 WIB

Laba Bersih JIEP Meningkat 201 Persen pada 2021

JIEP mencatatkan peningkatan nilai aset perusahaan senilai Rp 843 miliar.

Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur.
Foto: foto istimewa
Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- BUMD pengembang dan pengelola Kawasan Industri Pulogadung, PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) mencatatkan laba bersih pada 2021 mencapai Rp 68 miliar atau meningkat 201 persen dibanding tahun 2020 sebesar Rp 34 miliar. Direktur Utama PT JIEP Landi Rizaldi Mangaweang mengatakan, pencapaian tersebut berdasarkan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Pengesahan Laporan Tahunan Dan Laporan Keuangan (Audited) Tahun Buku 2021.

"Seluruh aspek capaian kinerja PT JIEP berhasil mengalami peningkatan yang cukup signifikan di tahun 2021," kata Landi dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Rabu (29/6/2022). 

Baca Juga

Landi menjelaskan, selain berhasil meraih laba sebesar Rp 68 miliar, korporasi juga mencatatkan pendapatan usaha sebesar Rp 214 miliar pada tahun buku 2021 serta peningkatan nilai aset perusahaan senilai Rp 843 miliar.Pencapaian tersebut melesat 113 persen dari nilai aset tahun 2020 sebesar Rp 744 miliar.

Pada aspek capaian kinerja operasional perusahaan, PT JIEP berhasil mencatatkan ketercapaian Key Performance Indicator (KPI) dengan skor akhir 105,6.Perusahaan juga meningkatkan Tingkat Kesehatan Perusahaan melalui predikat AA (sehat) dengan skor akhir 81 yang dinilai dari 3 penilaian aspek keuangan, operasional dan administrasi.

Pada kinerja GCG tahun 2021, PT JIEP berhasil meraih skor akhir 86.84 dengan predikat sangat baik.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement