Senin 14 Sep 2020 13:23 WIB

Garuda Indonesia-SunMed Jajaki Kerja Sama Wisata Medis

Banyak penumpang Garuda yang terbang untuk tujuan wisata medis di Malaysia.

Pesawat jenis boeing milik Garuda Indonesia lepas landas di Bandara Soekarno Hatta.
Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Pesawat jenis boeing milik Garuda Indonesia lepas landas di Bandara Soekarno Hatta.

REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan rumah sakit Sunway Medical Centre (SunMed) melakukan penjajakan kerja sama layanan transportasi medical tourism di Kuala Lumpur, Malaysia. Penjajakan tersebut diwujudkan dengan kehadiran tim SunMed ke kantor Garuda Indonesia Perwakilan Kuala Lumpur, Senin (14/9).

Tim diwakili Head of International Business Development (East Asie) SunMed, Faith Tang dan Executive International Business Development, Jessie Yong Li Jie. Mereka membawa naskah kerja sama dan diterima Country Manager Malaysia Garuda Indonesia HM Fredrik Kasiepo.

Baca Juga

"Untuk tetap memberikan nilai tambah kepada pelanggan Garuda Indonesia dalam penyediaan layanan transportasi udara dari Indonesia ke Malaysia atau sebaliknya berbagai upaya di lakukan oleh Garuda Indonesia Malaysia," kata Fredrik.

Fredrik mengajak untuk selalu optimis bahwa pandemi Covid-19 ini akan berakhir dan mempersiapkan berbagai kerja sama yang dapat memberikan nilai tambah untuk para pelanggan dan pengguna jasa Garuda Indonesia. "Di antara pelanggan kami juga memiliki tujuan untuk medical tourism di Malaysia ini. Oleh karena ini kami juga mempersiapkannya," katanya.

SunMed dinobatkan sebagai rumah sakit pariwisata medis terbaik di Asia-Pasifik dalam penghargaan APAC 2018 dan 2019. SunMed terletak strategis di kota Sunway City, serta pada 2016 dan 2017 telah melayani hampir setengah juta orang dan lebih dari 30.000 orang dari Internasional dari lebih 130 negara di antaranya Indonesia.

SunMed berafiliasi dengan Universitas Cambridge, Rumah Sakit Royal Papworth, Sekolah Kedokteran Harvard dan Sekolah Kedokteran & Ilmu Kesehatan Jeffrey Cheah, Universitas Monash Malaysia untuk lebih memenuhi tuntutan pendidikan kedokteran, pelatihan dan penelitian.

Selain itu SunMed memiliki berbagai fasilitas medis dan kesehatan tingkat dunia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement