Jumat 13 Jul 2018 10:10 WIB

Menteri BUMN Sodorkan Tiga Nama Calon Dirut Pertamina

Saat ini, posisi direktur utama masih dijabat pelaksana tugas.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Friska Yolanda
Pertamina
Foto: dok.Republika
Pertamina

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri BUMN Rini Soemarno sudah mengantongi tiga nama calon direktur utama Pertamina. Deputi Bidang Pertambangan, Industri Strategis dan Media, Kementerian BUMN, Fajar Harry Sampurna mengatakan, tiga nama tersebut saat ini sudah diserahkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Sudah diserahkan ke Presiden. Ada tiga nama," ujar Fajar saat ditemui di kantor Kemenkeu, Kamis (12/7) malam.

Fajar menjelaskan, keputusan siapa yang bakal memimpin Pertamina ada di tangan Presiden Jokowi. Namun, Fajar enggan memerinci siapa saja tiga nama yang saat ini sudah dikantongi oleh Presiden.

Fajar enggan menjelaskan karena hal tersebut merupakan kewenangan Menteri BUMN dan Presiden. "Belum ada info (siapa dirutnya)," kata Fajar.

Posisi dirut Pertamina masih belum ditentukan sejak Elia Massa Manik diberhentikan dengan hormat pada 20 April 2018 lalu. Lalu, Menteri BUMN Rini Soemarno menunjuk Nicke Widyawati sebagai pelaksana tugas (plt) direktur utama Pertamina sampai dirut definitif ditetapkan. Nicke saat ini menjabat sebagai direktur Sumber Daya Manusia (SDM).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement