Kamis 11 Aug 2016 09:05 WIB

Pemuda Ini Wakili Indonesia di Kompetisi Startup Internasional

Startup. Ilustrasi
Foto: expertbeacon.com
Startup. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) melalui program Bekraf for Pre-startup (BEKUP) mengirimkan salah satu peserta untuk mewakili Indonesia dalam kompetisi startup internasional di Istanbul, Turki, pada 6-10 Oktober 2016.

BEKUP yang merupakan fasilitas untuk mengembangkan calon perusahaan digital pemula (startup) telah diluncurkan awal Juni lalu di 14 kota di Indonesia. Dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Kamis (11/8), disebutkan bahwa peserta BEKUP asal Makassar, Cristianto Rian (24) akan berangkat untuk berkompetisi di Startup Istanbul, yang merupakan ajang kompetisi dan konferensi startup bergengsi yang menyatukan para pendiri, investor dan eksekutif industri digital dari Eropa dan Asia.

Lulusan STMIK Dipanegara Makassar itu akan mengusung produk andalannya,TarraSmart (Transformation Radio for LifeSmart), sebuah aplikasi radio online berbasis situs dan sistem operasi Android. TarraSmart yang sudah diunduh 80 ribu pengguna itu terpilih setelah menyisihkan 100 startup lainnya yang mengikuti seleksi.

"Setelah mengikuti BEKUP, saya dapat mengetahui bagaimana cara membangun startup dengan benar, membangun kerja tim yang kuat dan melakukan pitching ke investor atau costumer (pelanggan) potensial," kata Cristianto.

TarraSmart adalah sebuah nama untuk toko daring pribadi yang sebelumnya tidak berkembang dengan baik. Mahasiswa yang lulus dengan IPK 3,91 itu kemudian menemukan ide untuk membuat aplikasi radio daring dua tahun kemudian.

Ide tersebut muncul setelah melihat radio daring yang ada saat itu memiliki antarmuka yang sulit digunakan serta pengguna harus memasang aplikasi plugin pihak ketiga. Cristianto kemudian mengajak Mohammad Taufik dan Ibnu Wahab Saimima sebagai co-founder untuk mengembangkan aplikasi tersebut.

"Dari BEKUP, saya mendapat panduan membuat model bisnis dan tahu caranya untuk menghasilkan pendapatan, sekaligus juga mendapatkan jaringan luas yang dimiliki Bekraf. Program ini sangat membantu dan wajib untuk startup," ujarnya.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement