Selasa 23 Jun 2015 12:14 WIB

Ganti Dirut AP I, Rini Harap Pelayanan Bandara Meningkat

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
 Menteri BUMN Rini Soemarno (kanan) memberikan sambutan dalam silaturahmi dengan petani tebu di Semboro, Jember, Jawa Timur, Selasa (7/4).
Foto: Antara/Seno
Menteri BUMN Rini Soemarno (kanan) memberikan sambutan dalam silaturahmi dengan petani tebu di Semboro, Jember, Jawa Timur, Selasa (7/4).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri BUMN Rini Soemarmo telah menunjuk Sulistyo Wimbo Hardjito sebagai direktur utama Angkasa Pura I. Rini berharap, Sulistyo, yang sebelumnya menjabat sebagai dirut PT Pelni, dapat membuat pelayanan di bandara meningkat.

"Supaya lebih cepat bergerak dalam pengembangan bandara, seperti bandara di Lombok, Bali sekarang sudah makin penuh. Kemudian pembangunan bandara di Yogyakarta. Itu harus dipercepat," katanya di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (22/6).

Sementara, soal pergantian dirut Angkasa Pura I, Rini menyebut bahwa pejabat lama memang sudah waktunya diganti. Pergantian dirut ini, kata dia, sekaligus sebagai upaya penyegaran yang wajar terjadi dalam manajemen organisasi.

"Ini penyegaran saja secara menyeluruh. Kan AP I pengembangan ke depan sangat diperlukan. Jadi kita melihat perlu ada pembaharuan di jajaran direksi," kata mantan kepala staf Tim Transisi Jokowi-JK tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement