Selasa 26 May 2015 19:37 WIB

Penurunan Bunga KUR Dinilai Dapat Kembangkan UKM

Rep: c91/ Red: Satya Festiani
Erwin Aksa
Foto: Republika
Erwin Aksa

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kamar Dagang Indonesia (Kadin) menyambut baik penurunan bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) menjadi 21 persen. Sebelumnya bunga KUR ada di 22 persen.

Wakil Ketua Umum Kadin Bidang UKM dan Koperasi, Erwin Aksa, yakin penurunan itu dapat mendorong perkembangan UKM. "Saya kira bagus sekali kalau ada keberpihakkan dan saya yakin akan menaikkan pengembangan UKM," ujarnya, saat dihubungi, Selasa, (26/5).

Ia berharap pihak bank pun bisa menggunakan teknologi supaya lebih efisien. Dengan begitu para pelaku UKM pun lebih mudah mengurus KUR.

Terkait penurunan bunga yang hanya satu persen. Erwin menyatakan, yang penting sudah ada penurunan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement