Selasa 17 Jul 2012 15:34 WIB

BNI Syariah Buka Kantor Cabang di Sukabumi

Rep: riga nurul iman/ Red: Heri Ruslan
Salah satu outlet BNI Syariah.
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Salah satu outlet BNI Syariah.

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Lembaga perbankan syariah di Kota Sukabumi kini makin bertambah banyak. Jelang menyambut bulan suci Ramadhan ini, BNI Syariah meresmikan kantor cabang barunya di Kota Sukabumi, Selasa (17/7).

‘’Sukabumi dipilih karena punya potensi ekonomi dan bisnis yang bagus,’’ terang Komisaris BNI Syariah, Acep Riana Jayaprawira, dalam acara peresmian kantor BNI Syariah Cabang Sukabumi di Jalan Ahmad Yani Nomor 29, Kecamatatan Cikole, Kota Sukabumi. Hal ini didukung fakta pesatnya pertumbuhan ekonomi Sukabumi.

Dari informasi Bank Indonesia (BI), tingkat pertumbuhan ekonomi Sukabumi mencapai 6,11 persen. Tingginya pertumbuhan ekonomi ditunjang dari bidang perdagangan dan wisata. Selain karena tingginya tingkat pertumbuhan, pembukaan kantor cabang di Sukabumi disebabkan mayoritas masyarakatnya muslim.

Ditambahkan Acep, pada 2012 ini BNI Syariah menargetkan penambahan outlet sebanyak 23 kantor cabang. Rinciannya sebelas kantor cabang dan 12 kantor cabang mikro. Sehingga hingga akhir 2012 mendatang, BNI Syariah akan memiliki sebanyak 61 kantor cabang.

Penambahan kantor cabang ini, ujar Acep, diharapkan makin mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga para nasabah dapat terlayani secara maksimal.

Wali Kota Sukabumi, Mokh Muslikh Abdussyukur mengatakan, pembukaan kantor bank syariah merupakan terobosan yang cerdas.

‘’Laju Ekonomi Sukabumi tengah tinggi,’’ imbuh dia.

Jumlah bank syariah yang membuka cabangnya di Kota Sukabumi kini menjadi lima unit dari total sebanyak 26 lembaga perbankan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement