Kamis 21 Jul 2011 17:20 WIB

Kinerja Keuangan Bank Danamon Meningkat

Bank Danamon
Bank Danamon

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Seluruh kinerja keuangan PT Bank Danamon Indonesia Tbk mengalami peningkatan pada semester pertama 2011. Laba bersih konsolidasi pada semester pertama tahun ini tercatat naik 3% dari periode sama 2010, menjadi Rp 1.473 miliar. Sementara Giro dan Tabungan (CASA) naik sebesar 18% dengan total dana pihak ketiga sebesar Rp 83.536 miliar. Adapun total kredit mencapai Rp 92.793 miliar, atau naik 31%.

“Kondisi perekonomian Indonesia yang menjanjikan di tahun 2011 memungkinkan kami untuk menjaga tingkat pertumbuhan di seluruh lini usaha Danamon di semester pertama tahun ini,” kata Henry Ho, Direktur Utama Danamon, dalam paparan kinerja keuangan Bank Danamon, Kamis (21/7), seperti dimuat dalam rilis Danamon.

Ia mengatakan, momen positif ini membuat pihaknya bertambah yakin atas rencana right issue. Sebelumnya Danamon telah mengumumkan rencana untuk menambah permodalan melalui penawaran umum terbatas kepada pemegang saham atau Rights Issue.

Sampai Juni 2011, rasio kecukupan modal (CAR) konsolidasian dan stand alone Danamon tercatat sebesar 14,0% dan 12,2%, jauh di atas rasio minimum sebesar 8% yang ditetapkan Bank Indonesia. Kredit nasabah di segmen UMKM mencatat pertumbuhan 23% mencapai Rp 28.046 miliar dan membentuk sekitar 30% dari total kredit Danamon. Sementara kredit korporasi dan komersial meningkat 30% menjadi Rp 20.040 miliar.

“Pada semester pertama 2011, Danamon mencatatkan kenaikan pendapatan bunga bersih (net interest income) sebesar 8%, atau mencapai Rp 5.239 miliar dari Rp 4.843 miliar setahun sebelumnya. Kinerja keuangan kami juga didukung oleh pendapatan nonbunga yang tumbuh sebesar 12%, atau mencapai Rp1.771 miliar dari Rp 1.582 miliar secara setahunan,” kata Vera Eve Lim, Chief Financial Officer dan Direktur Danamon.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement