Senin 24 Mar 2025 21:54 WIB

Bantu Lestarikan Alam, BUMN Ini Tanam Satu Juta Pohon

Total luas areal Program Penanaman Satu Juta Pohon ini adalah 638,9 ribu hektare.

PT Perkebunan Nusantara I (PTPN I) menggelar penanaman pohon di Kebun Gunung Mas, kawasan Puncak Bogor. Kegiatan ini merupakan upaya PTPN I mendukung Pemerintah melestarikan alam.
Foto: Ist
PT Perkebunan Nusantara I (PTPN I) menggelar penanaman pohon di Kebun Gunung Mas, kawasan Puncak Bogor. Kegiatan ini merupakan upaya PTPN I mendukung Pemerintah melestarikan alam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Perkebunan Nusantara I (PTPN I) menggelar penanaman pohon di Kebun Gunung Mas, kawasan Puncak Bogor. Kegiatan ini merupakan upaya PTPN I mendukung Pemerintah melestarikan alam.

Penanaman pohon oleh perusahaan pelat merah ini dilakukan bertahap setiap tahun. Tidak hanya di Puncak Bogor, juga di wilayah kerja PTPN I lainnya yang tersebar di Sumatera, Jawa, hingga Sulawesi.

Baca Juga

Program besar PTPN I ini bertajuk "Penanaman Satu Juta Pohon" dengan skema multiyear (maksimum 5 Tahun) secara berkelanjutan melalui penggunaan pola yaitu tanam, rawat dan tumbuh. Tujuannya mengembalikan kelestarian alam dan fungsi daerah resapan air.

Sementara dari aspek sosial, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian lingkungan, khususnya dalam menjaga keseimbangan ekosistem. Direktur Utama PTPN I, Teddy Yunirman Danas, menyatakan penanaman satu juta pohon dilaksanakan di areal internal yaitu konsensi PTPN I dan areal eksternal diluar konsensi.

Areal konsensi PTPN I meliputi Daerah Aliran Sungai (Sempadan), Areal Marjinal (kemiringan ekstrem dan gersang), Tanaman Pinggir Jalan Kebun (Main Road dan Production Road) serta Areal Emplasemen (Fasilitas Sosial dan Fasilitas Umum). Sedangkan areal eksternal meliputi, Taman Kota, Kawasaan Hutan, Daerah Aliran Sungai (Sempapdan) dan Areal Kerja Sama Konsensi.

"Total luas areal untuk Program Penanaman Satu Juta Pohon ini adalah seluas 638,9 ribu hekatare,” ujar Teddy.

Realisasi penanaman pohon di Kebun Gunung Mas atau Kawasan Puncak Bogor selama ini sudah sering dilaksanakan dan dilakukan berkelanjutan. Seperti tanam pohon mandiri di beberapa titik Gunung Mas seluas 48,09 Ha sebanyak 19,622 pohon dan tanam pohon bersama Kementerian Kehutanan seluas 2,5 Ha sebanyak 1,110 pohon.

Jenis pohon yang ditanam yaitu tanaman konversi (Pinus, Mahoni, Cemara, Akasia, Sangon, Aren dan Bambu). Lalu tanaman produktif (Durian, Mangga, Alpukat, Kopi dan Kakao), serta tanaman endemik (ditentukan berdasarkan spesies asli tiap daerah untuk menjaga keseimbangan ekosistem).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement