Ahad 05 Nov 2023 04:30 WIB

Ini KA Jarak Jauh yang BLB dari Jatinegara Imbas Aksi Bela Palestina di Monas

13 KA berpindah menaikkan penumpang semula di Gambir menjadi di Jatinegara.

Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur akan diperbaharui dengan pembangunan yang modern tanpa menghilangkan Bangunan Cagar Budaya, Senin (24/6).
Foto: Republika/Haura Hafizhah
Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur akan diperbaharui dengan pembangunan yang modern tanpa menghilangkan Bangunan Cagar Budaya, Senin (24/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT KAI memberlakukan Berhenti Luar Biasa (BLB), sebagai langkah antisipasi dan membantu masyarakat yang mengalami kesulitan akses menuju Stasiun Gambir, dampak kepadatan lalu lintas terkait kegiatan aksi massa di sekitar Gambir pada Ahad, 5 November 2023.

Terdapat 13 perjalanan kereta api yang akan Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara. "Pelanggan KA-KA tersebut dapat naik dari Stasiun Jatinegara, dengan tetap mengacu pada jadwal yang tertera di tiketnya," tulis KAI melalui akun X (Twitter) pada Sabtu (4/11/2023).

Baca Juga

KA-KA keberangkatan dari Stasiun Gambir yang Berhenti Luar Biasa (BLB) di Stasiun Jatinegara:

1. KA Argo Semeru (KA 18), relasi Gambir-Surabaya Gubeng, keberangkatan pukul 06.20 WIB.

2. KA Argo Parahyangan (KA 38), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 06.30 WIB.

3. KA Argo Muria (KA 14), relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng, keberangkatan pukul 07.00 WIB.

4. KA Argo Parahyangan (KA 52), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 07.25 WIB.

5. KA Argo Parahyangan (KA 34), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 08.05 WIB.

6. KA Argo Bromo Anggrek (KA 2), relasi Gambir-Surabaya Pasarturi, keberangkatan pukul 08.20 WIB.

7. KA Argo Cheribon (KA 26), relasi Gambir-Tegal, keberangkatan pukul 08.30 WIB.

8. KA Taksaka (KA 68), relasi Gambir-Yogyakarta, keberangkatan pukul 09.20 WIB.

9. KA Argo Parahyangan (KA 44), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 09.30 WIB.

10. KA Argo Cheribon (KA 22), relasi Gambir-Cirebon, keberangkatan pukul 10.10 WIB.

11. KA Sembrani (KA 62), relasi Gambir-Surabaya Pasarturi, keberangkatan pukul 09.50 WIB.

12. KA Argo Parahyangan (KA 48), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 12.30 WIB.

13. KA Argo Parahyangan (KA 50), relasi Gambir-Bandung, keberangkatan pukul 13.10 WIB.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya dan terima kasih," tulis KAI.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement