Selasa 15 Aug 2023 04:47 WIB

Pesaing Wuling Air Ev, Mobil Listrik Mungil 'Seres' Dijual Mulai Rp 189 Juta

Seres dirancang untuk mendukung mobilitas ramah lingkungan di perkotaan.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Gita Amanda
Seres resmi memulai debutnya di pasar otomotif nasional dengan memperkenalkan model barunya, Seres E1 di acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. (ilustrasi)
Foto: dok. Seres
Seres resmi memulai debutnya di pasar otomotif nasional dengan memperkenalkan model barunya, Seres E1 di acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Seres resmi memulai debutnya di pasar otomotif nasional dengan memperkenalkan model barunya, Seres E1 di acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Kehadiran Seres E1 menjadi bukti komitmen PT Sokonindo Automobile dalam mengembangkan industri otomotif nasional, khususnya dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang sedang didorong oleh pemerintah.

Seres E1 merupakan kendaraan berukuran compact yang dijalankan dengan tenaga listrik murni, dirancang untuk mendukung mobilitas ramah lingkungan di perkotaan. Melihat kebutuhan masyarakat perkotaan modern yang menginginkan kendaraan yang lincah dengan fitur canggih untuk mendukung aktivitas harian, Seres E1 hadir dengan perhatian khusus terhadap kelestarian lingkungan guna menghadirkan udara yang lebih bersih.

Baca Juga

"Kami menghadirkan Seres E1 sebagai solusi mobilitas di dalam kota yang membutuhkan kendaraan lincah, handal, dan ramah lingkungan,” kata COO PT Sokonindo Automobile, Franz Wang dalam acara GIIAS 2023 di ICE BSD City, Tangerang, beberapa waktu lalu.

Dengan fitur-fitur yang ditawarkan, Wang optimistis Seres E1 akan diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia. Pada kesempatan ini, PT Sokonindo Automobile mengumumkan peluncuran Seres E1 dan menawarkannya dengan harga sebagai berikut:

1. Seres E1 Type B: Rp 189 juta (on the road DKI Jakarta)

2. Seres E1 Type L: Rp 219 juta (on the road DKI Jakarta)

Para teknisi Seres merancang Seres E1 dengan menggunakan baterai Lithium Iron Phosphate yang memiliki jangkauan maksimal 220 km (Seres E1 Type L), serta memungkinkan pengguna untuk dengan mudah mengisi daya baterai sehari-hari di rumah. Dalam hal performa, Seres E1 memiliki torsi maksimal sebesar 100 Nm yang dikombinasikan dengan transmisi otomatis. Kombinasi ini memberikan kemudahan dalam bermanuver di jalan-jalan ibukota dan meningkatkan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan.

Seres E1 juga dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan, termasuk Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Hill Hold Control, kamera parkir, cruise control, serta mode berkendara. Khusus untuk model Seres E1 Type L, dilengkapi juga dengan Electronic Stability Control dan Electronic Parking Brake with Auto Hold.

Tak hanya itu, PT Sokonindo Automobile memberikan jaminan garansi delapan tahun untuk baterai, tiga tahun untuk kendaraan, dan layanan perawatan gratis selama tiga tahun bagi para pemilik Seres E1. Semua jaminan ini diharapkan memberikan kepercayaan kepada konsumen dalam melakukan perjalanan bersama Seres E1.

Wang menjelaskan penetapan harga Seres E1 mencerminkan semangat PT Sokonindo Automobile dalam mempopulerkan kendaraan listrik dan dukungan aktif dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang diadvokasi oleh pemerintah Indonesia. “Mengingat Indonesia memiliki rencana untuk mencapai Net Zero Emission pada 2060, dukungan dari semua pihak menjadi sangat penting,” ujar dia.

Masyarakat dapat melihat langsung Seres E1 di GIIAS 2023 yang berlangsung dari 10 hingga 20 Agustus 2023. Selain Seres, DFSK juga memajang berbagai jenis kendaraan seperti Gelora E, Glory I-Auto, Glory 560, dan Super Cab. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement