Senin 17 Jul 2023 00:03 WIB

China Ekspor 2,14 Juta Mobil

Dalam kuartal pertama 2023, China telah menyalip Jepang.

Kendaraan produksi China yang akan diekspor menunggu pemuatan di Pelabuhan Lianyungang Provinsi Jiangsu, China  pada bulan Juni.
Foto: Xinhua
Kendaraan produksi China yang akan diekspor menunggu pemuatan di Pelabuhan Lianyungang Provinsi Jiangsu, China  pada bulan Juni.

REPUBLIKA.CO.ID,BEIJING -- Ekspor mobil China melonjak 75,7 persen tahun ke tahun semester pertama 2023. Data Asosiasi Produsen Mobil China menunjukkan pada paruh pertama tahun ini ekspor mobil China mempertahankan tren ekspansi yang kuat.

Selama periode enam bulan pertama tahun ini, Cina mengekspor 2,14 juta mobil. Di antara total tersebut, ekspor kendaraan energi baru atau mobil elektrifikasi  mencapai 534 ribu unit, melonjak 160 persen dari periode yang sama tahun lalu.

Baca Juga

Menurut Asosiasi Produsen mobil China ekspor kendaraan penumpang China naik 88,4 persen tahun ke tahun menjadi 1,78 juta unit pada periode yang sama, sedangkan ekspor kendaraan komersial naik 31,9 persen menjadi 361.000 unit.

Pada bulan Juni saja, China mengekspor 382 ribu mobil, naik 53,2 persen dari periode yang sama tahun 2022.

Ekspor mobil China melebihi 2 juta unit pada 2021 dan mencapai 3 juta unit pada 2022. Dalam kuartal pertama 2023, China telah menyalip Jepang sebagai eksportir mobil nomor satu di dunia.

 

sumber : Chinadaily.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement