Sabtu 04 Mar 2023 06:45 WIB

Disney UK Catat Kerugian Hampir 300 Juta Dolar AS

Terdampak pandemi, Disney UK catat kerugian finansial.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Reiny Dwinanda
Toko mainan Disney di London, Inggris 14 October 2021.  Disney UK mengalami kerugian finansial akibat pandemi Covid-19.
Foto:

Dilansir Variety, Sabtu (4/3/2023), laporan itu juga menunjukkan karena pandemi, pertunjukan langsungnya seperti The Lion King di Teater Lyceum, London, mendapat pukulan yang signifikan. Ini sama halnya dengan Shanghai Disneyland, Cina yang mengalami gangguan luas.

Meski begitu, Disney UK juga mencatat kenaikan pendapatan kotor dari 2,7 miliar dolar AS menjadi 3,1 miliar dolar AS. Ini didorong oleh kesuksesan Disney+ dan pemulihan pendapatan merchandising karakter saat pembatasan pandemi dicabut.

Distribusi media dan hiburan yang mencakup Disney+ menyumbang sekitar 2,5 miliar dolar AS dari pendapatan kotor. Sedangkan Disney Parks menghasilkan 539 juta Dolar AS.

Laporan keuangan juga memaparkan risiko dan ketidakpastian yang dihadapi perusahaan. Dampak pandemi yang berkelanjutan, kondisi ekonomi dan politik global yang lebih luas, kedudukan hukum hak kekayaan intelektual, Brexit, perubahan kebijakan publik, selera dan preferensi konsumen serta lanskap persaingan, termasuk di antara tantangan yang dihadapi Disney.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement