Senin 12 Sep 2022 23:18 WIB

Gaet Investor Milenial, Reksadana Avrist IDX30 Ditawarkan dengan Harga Terjangkau

Reksadana Avrist IDX30 bisa dibeli dengan harga terjangkau senilai Rp 100 ribu

Rep: Novita Intan/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Salah satu produk Avrist Asset Management yakni reksa dana Avrist IDX30. Berdasarkan data dana kelolaan reksadana Avrist Asset Management, telah tercatat reksa dana Avrist IDX30 menjadi reksa dana Avrist Asset Management yang paling jadi incaran oleh masyarakat Indonesia terutama dari generasi milenial.
Foto: istimewa
Salah satu produk Avrist Asset Management yakni reksa dana Avrist IDX30. Berdasarkan data dana kelolaan reksadana Avrist Asset Management, telah tercatat reksa dana Avrist IDX30 menjadi reksa dana Avrist Asset Management yang paling jadi incaran oleh masyarakat Indonesia terutama dari generasi milenial.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Minat investasi masyarakat semakin berkembang. Pada April 2022, jumlah investor pasar modal di Indonesia sebanyak 8,61 juta orang atau setara dengan kenaikan sebesar 15,11 persen jika dibandingkan akhir Desember 2021.

Kenaikan investasi ini salah satunya ditopang oleh anak muda. Hal ini dirasakan oleh Avrist Asset Management dengan produk reksadana.

Salah satu produk Avrist Asset Management yakni reksa dana Avrist IDX30. Berdasarkan data dana kelolaan reksadana Avrist Asset Management, telah tercatat reksa dana Avrist IDX30 menjadi reksa dana Avrist Asset Management yang paling jadi incaran oleh masyarakat Indonesia terutama dari generasi milenial.

Jika dilihat dari pembelian lewat Agen Penjual Efek Reksa Dana (APERD) online pada 2022, diantaranya seperti Bibit, Bareksa, IPOT, SayaKaya, Ajaib, dan lainnya. Seorang YouTuber Doddy yang giat memberikan literasi mengenai keuangan serta investasi reksa dana, dan juga salah satu investor reksa dana Avrist IDX30 menjelaskan alasan dirinya memilih berinvestasi Avrist IDX30.

Doddy menyampaikan alasan dia membeli Avrist IDX30 Bibit karena benefit yang dapat dirasakan langsung. “Dengan reksa dana Avrist IDX30 investor sudah dapat merasakan benefit membeli 30 saham langsung dan terdiversifikasi dengan nominal pembelian yang sangat kecil,” kata Doddy, Sabtu (10/9/2022).

Adapun pembelian reksa dana Avrist IDX30 sebesar Rp 100 ribu, yang mana jumlah ini terbilang lebih terjangkau dibandingkan dengan membeli satu persatu saham yang ada indeks IDX30.

“Misalnya jika kita mau membeli saham BCA, maka kita perlu mengumpulkan uang minimal sebesar Rp 798,297. Atau saham Telkom, kita perlu mengumpulkan uang minimal sebesar Rp 475,475,” lanjutnya.

Adapun alasan lain yang membuat Avrist IDX30 kini banyak diminati oleh para investor milenial, expense ratio yang rendah dibandingkan dengan jenis reksa dana lainnya. Besaran biaya yang dikeluarkan dalam mengelola reksa dana diukur dengan menggunakan expense ratio. Semakin rendahnya expense ratio, maka menandakan bahwa manajer investasi semakin piawai di dalam mengelola reksa dana secara efisien bagi investornya.

Dengan berinvestasi reksa dana Avrist IDX30, investor bisa mendapatkan 30 saham perusahaan yang merepresentasikan 60 persen dari total laba bersih yang dihasilkan oleh seluruh perusahaan IHSG pada 2021 Selain itu, alasan naiknya peminat Avrist IDX30 juga seiring dengan minat investasi saham di Indonesia yang semakin meningkat.

Meskipun begitu, masih banyak investor yang kesulitan dalam mengelola portofolio sahamnya sendiri. Mendasar dari hal tersebut, akhirnya banyak investor yang jatuh hati terhadap Avrist IDX30 karena pengelolaan reksa dana indeks selalu mengikuti benchmark indeksnya dalam hal ini indeks IDX30.

Jadi investor dihindarkan dari ketidaktepatan penilaian dalam pemilihan stock pada portofolio reksa dana karena Avrist IDX30 memiliki tracking error yang terbilang rendah. Alasan lain yang membuat Avrist IDX30 kini banyak diminati oleh para investor milenial, expense ratio yang rendah dibandingkan dengan jenis reksa dana lainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement