REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pekka Lundmark, yang baru saja ditunjuk menjadi CEO Nokia, akan memimpin perusahaan tersebut mulai 1 Agustus 2020. Lundmark akan bekerja satu bulan lebih awal dari rencana.
Semula dia dijadwalkan berada di Nokia mulai September. Perubahan jadwal ini terjadi karena Fortum, tempat Lundmark bekerja sebelumnya, sudah menunjuk CEO baru per 1 Juli. Reuters menuliskan Markus Rauramo akan menggantikan posisi Lundmark di Fortum.
"Setelah periode transisi selama satu bulan, Pekka bersedia untuk berada di Nokia".
Pekka Lundmark akan menggantikan Rajeev Suri, yang mengundurkan diri setelah satu dekade memimpin Nokia dan Nokia Siemens Network. Suri akan menanggalkan jabatannya pada 31 Juli mendatang dan tetap akan berada di Nokia sebagai penasihat dewan sampai 1 Januari 2021.