Rabu 27 Nov 2019 21:02 WIB

Sosok Ciputra di Mata Bos Indofood: Pioneer Real Estate

Ciputra bisa mengombinasikan kreativitas dan bisnis real estate secara tepat.

Rep: Dedy Darmawan Nasution/ Red: Ratna Puspita
Ir. Ciputra
Foto: Republika/Amin Madani
Ir. Ciputra

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bos Indofood, Fransiscus Welirang, menyampaikan duka cita atas wafatnya Pendiri Ciputra Group, Ciputra pada Rabu (27/11). Bagi Fransiscus, Ciputra merupakan tokoh pionir perubahan dalam konsep pembangunan real estate di Tanah Air. 

"Tentu saya dan seluruh atas nama direksi Indofood sekaligus keluarga Salim turut berduka cita," kata Fransiscus saat ditemui di Jakarta Utara, Rabu (27/11). 

Baca Juga

Menurut dia, Ciputra merupakan sosok putra bangsa yang kreatif dan bisa mengkombinasikan suatu kreativitas dan bisnis real estate secara tepat. Tak sekadar membangun sebuah gedung-gedung, Ciputra punya kemampuan estetika sehingga pembangunan yang ia garap memiliki seni yang apik. 

 

Fransiscus mengaku mulai mengenal Ciputra dari Perusahaan Pembangunan Jaya. Ciputra, kata dia, adalah sosok pengusaha yang selalu memberikan ide inovasi dan mimpi-mimpi kreativitas bagi para pelaku usaha real estate

"Dulu ada seperti satu pakem aturan lalu ada perpecahan-perpecahan. Tapi beliau punya satu konsep yang bisa mengkombinasikan real estate dengan budaya," kata dia. 

Fransiscus menambahkan, Ciputra Group dalam menggarap sebuah proyek tidak pernah mengesampingkan kondisi alam. Faktor keberlanjutan sangat diperhatikan sehingga pembangunan yang dijalankan memberikan manfaat yang berkelanjutan.

Sumbangsih Ciputra untuk pembangunan DKI Jakarta pada masanya dulu juga tidak bisa dilupakan. "Tentu kita kehilangan dan semoga ada generasi muda yang kelak bisa seperti beliau," katanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement