Jumat 26 Apr 2019 14:08 WIB

Property Management Service Excellence Award untuk JGC

PMSEA merupakan simbolisasi kualitas pengalaman positif yang diterima pelanggan.

Penghargaan PMSEA 2019 diterima oleh Togu Pangihutan, General Manager Technical & Operation Jakarta Garden City.
Foto: JGC
Penghargaan PMSEA 2019 diterima oleh Togu Pangihutan, General Manager Technical & Operation Jakarta Garden City.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Perumahan skala kota (township) Jakarta Garden City (JGC) seluas 370 hektare meraih penghargaan Property Management Service Excellence Award (PMSEA) 2019 untuk kategori Perumahan Menengah. JGC yang berlokasi di Cakung, Jakarta Timur dikembangkan PT Mitra Sindo Sukses, anak perusahaan PT Modernland Realty Tbk.

 

PMSEA merupakan penghargaan yang diberikan kepada kontak layanan perusahaan properti dan merupakan hasil kolaborasi Majalah Property In dengan Carre. Award ini didasarkan pada hasil riset Mystery Shopping yang dilakukan Januari hingga Februari 2019.

Direktur Utama PT Mitra Sindo Sukses Sami Miettinen mengaku bangga dan sangat senang dengan penghargaan yang kembali diraih JGC ini. Bagi perusahaan, konsumen adalah raja sehingga harus mendapatkan pelayanan terbaik sehingga merasa puas dengan membeli produk properti di Jakarta Garden City.

"Kepuasan akan melahirkan kepercayaan dan kepercayaan akan kami jaga dengan baik karena tanpa kepercayaan dari konsumen, perusahaan tidak akan bisa maju dan berkembang,” ujar Sami di Jakarta, Jumat (26/4).

PMSEA merupakan simbolisasi kualitas pengalaman positif yang diterima pelanggan saat menikmati pelayanan perusahaan, yang memberikan Service Experience kepada pelanggan. Penghargaan PMSEA 2019 diterima oleh Togu Pangihutan, General Manager Technical & Operation Jakarta Garden City.

Vice President Director PT Modernland Realty Tbk Freddy Chan  mengatakan, Jakarta Garden City diminati masyarakat karena mengusung konsep yang diinginkan masyarakat modern. Yakni mengedepankan kenyamanan, keamanan, dan memiliki prospek investasi yang tinggi di masa depan.

Berbagai fasilitas modern telah tersedia di Jakarta Garden City, salah satunya AEON Mall. Sedangkan IKEA saat ini sedang dikerjakan pembangunannya. "Selain fasilitas yang terus bertambah, Jakarta Garden City juga semakin mudah dijangkau dari segala penjuru kota Jakarta," kata Sami.

Togu Pangihutan, General Manager Technical & Operation Jakarta Garden City, mengatakan Jakarta Garden City merupakan kawasan sunrise property yang sedang berkembang dan terus membangun. Ia yakin berinvestasi di sini akan membuahkan hasil tinggi.

“Konsumen harus jeli melihat peluang di dalam berinvestasi properti dan tentunya dengan harapan akan memperoleh keuntungan," ujarnya menjelaskan. "Pilih properti yang harganya masuk akal tapi kualitas bangunannya bagus, didukung fasilitas yang lengkap dan modern."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement