Jumat 02 Mar 2018 14:10 WIB

Induk Perusahaan JD.id Suntik Dana ke Ceknricek.com

Dana yang diinvestasikan TRG Modal Ventura sebesar 35 persen.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Dwi Murdaningsih
Modal usaha dari bank/ilustrasi
Foto: noizenews.com
Modal usaha dari bank/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--  PT Teknologi Riset Global (TRG) Modal Ventura melebarkan sayapnya ke media dengan menyuntik dana segar kepada media Ceknricek.com. Kesepakatan penanaman modal tersebut ditandantangani Direktur TRG Noerman Taufik dengan CEO ceknricek.com, Fikar Rizky Mohamad, di Narcissus Room, Hotel Mulia, Jakarta, Kamis (1/3) malam.

Penandatanganan kesepakatan ini juga dihadiri Komisaris Utama ceknricek.com Ilham Bintang dan komisaris Bintang Group, Marah Sakti Siregar. Noerman mengungkapkan, dana yang diinvestasikan oleh TRG Modal Ventura kepada Ceknricek.com sebesar 35 persen.

"Jumlah ini cukup untuk membangun dan memperkuat startup berita ceknricek.com," kata Noerman dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Jumat (2/3).

TRG Modal Ventura, salah satu perusahaan teknologi telekomunikasi di Indonesia. Perusahaan yang dimiliki Sakti Wahyu Trenggono ini dikenal sebagai penyedia menara telekomunikasi Indonesian Tower dan perangkat Broadband Wireless Accessmelalui TRG Wimax. TRG juga menggarap bisnis Cloud Computing melalui merek Indonesian Cloud.

TRG juga mengembangkan bisnis e-commerce dengan mendirikan JD.id sejak tahun 2015. Situs jualan online tersebut menggandeng partner dari perusahaan e-commerce ternama asal Cina, yakni JD.com. Noerman meyakini kerja sama investasi dengan ceknricek.com, diyakini akan berkembang.

Sehari sebelumnya, kesepahaman investasi juga ditandatangani Fikar dengan A-Wing Group Jepang di antaranya e-commerce Ceknricek.com. Ceknricek.com melalui PT Bintang Angkasa Berjaya, juga bekerja sama dengan PT Regio Aviasi Industri (RAI) yang merupakan pemilik patent dan produsen pesawat R80.

Dalam kerja sama itu, Bintang Angkasa Berjaya diberimandat menjadi penyelenggara penggalangan dana dari para Diaspora Indonesia di seluruh dunia. (Idealisa Masyrafina)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement