Kamis 31 Aug 2017 06:10 WIB

Harga Minyak Dunia Terus Merosot

Red: Nur Aini
Harga minyak dunia (ilustrasi).
Foto: REUTERS/Max Rossi
Harga minyak dunia (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Harga minyak mentah AS terus menurun pada Rabu (30/8), karena Badai Harvey telah mengakibatkan lebih banyak kilang-kilang AS ditutup.

Badai tropis Harvey melanda Houston dan bagian lain Texas selama akhir pekan lalu. Houston merupakan lokasi dari beberapa kilang utama AS. Para analis mengatakan karena kilang-kilang terpaksa menutup operasi mereka akibat cuaca buruk sehingga harga bensin naik tajam.

Sementara, harga minyak turun karena penghentian kilang-kilang minyak dapat mengurangi permintaan minyak mentah Amerika. Data menunjukkan badai tersebut telah mematikan sekitar 23 persen dari kapasitas penyulingan di dalam negeri.

Di sektor ekonomi, persediaan minyak mentah AS turun 5,4 juta barel pada pekan yang berakhir 25 Agustus menjadi 457,8 juta barel, 7,6 persen di bawah level di minggu yang sama tahun lalu, menurut data yang dikeluarkan oleh Badan Informasi Energi AS (EIA).

Harga patokan AS, minyak mentah light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Oktober, merosot 0,48 dolar AS menjadi menetap di 45,96 dolar AS per barel di New York Mercantile Exchange. Sementara itu, harga patokan Eropa, minyak mentah Brent North Sea untuk pengiriman Oktober, turun 1,14 dolar AS menjadi ditutup pada 50,86 dolar AS per barel di London ICE Futures Exchange

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement