Jumat 24 Mar 2017 11:09 WIB

Indonesia Bisa Belajar Pembangunan LRT dari Thailand

Rep: Debbie Sutrisno/ Red: Angga Indrawan
Jusuf Kalla
Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Jusuf Kalla

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Indonesia ‎berburu waktu dalam pembangunan light rail transit (LRT)‎. Kereta cepat yang dibangun di atas jalan raya ini diharap bisa memberikan kemudahan masyarakat di Jakarta dan sekitarnya dalam bertransportasi.

Wakil Presiden Jusuf Kalla menuturkan, salah satu pembangunan LRT yang cukup baik telah dilakukan Pemerintah Thailand. ‎Negara ini mampu memberikan akses transportasi yang terkoneksi satu sama lain.

"‎Saya sudah tinjau. Infrastruktur termasuk LRT ini sangat memudahkan masyarakat dan turis. Untuk mereka ini penting sekali," kata Jusuf Kalla, Kamis (23/3) malam.

Jusuf menjelaskan, Pemerintah Thailand telah lama membangun jalur transportasi yang moderan. LRT bahkan telah dibangun sejak tahun 2000-an. Selain itu. Transportasi ini juga terhubung dengan kereta bawah tanah (Subway), dan juga terhubung dengan bandara secara langsung (Airport Line).

LRT dan  transportasi lainnya memang tidak secara langsung membuat kemacetan di Thailand, khususnya di Bangkok berkurang. Sebab, volume kendaraaan tiap tahun ‎terus bertambah sedangkan lebar ruas jalan tetap.

Meski demikian, keberadaan transportasi tersebut memberikan pilihan pada masyarakat ketika akan bepergian ke suatu tempat. Dengan harga yang terjangkau dan fasilitas memadai, maka tranportasi ini menjadi penting dalam menunjang kegiatan masyarakat di perkotaan.

"Di sana (Thailand) macet juga sore-sore, tapi ada solusi. Ada pilihan, alternatif. Kalau kita tidak ada alternatifnya," ujar JK.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement