Sabtu 10 Sep 2016 13:33 WIB

BRI Luncurkan Kartu Keluarga Sejahtera di Perbatasan

Logo of Bank BRI (file photo)
Foto: dok. Republika
Logo of Bank BRI (file photo)

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM – PT Bank Rakyat Indonesia, Tbk (BRI) dan Kementerian Sosial (Kemensos) meluncurkan program e-Warong KUBE (Kelompok Usaha Bersama)-PKH (Program Keluarga Harapan) di kota Batam pada hari ini, Sabtu (10/9). Kota Batam menjadi kota kelima yang mendapat giliran penyelenggaraan acara seremoni peluncuran program e-Warong KUBE-PKH. 

Hadir pada acara tersebut yaitu Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa dan Direktur Kelembagaan BRI Kuswiyoto. Program e-Warong KUBE-PKH yang diluncurkan di kota yang berbatasan dengan Negara Singapura ini merupakan kelanjutan dari program serupa yang sebelumnya diluncurkan di kota Makassar, Padang, Palembang dan Lampung. 

Dalam peluncuran tersebut, Bank BRi juga turut meluncurkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) BRI yang diserahkan secara simbolis oleh Kuswiyoto kepada 50 (lima puluh) orang yang merupakan perwakilan dari masyarakat setempat.

Sebagaimana diketahui, program e-Warong KUBE-PKH merupakan salah satu program pemerintah yang bertujuan untuk memberikan kemakmuran dan kesejahteraan bagi masyarakatnya secara adil dan merata, dengan cara menyalurkan bantuan sosial (bansos) non tunai kepada masyarakat yang kurang beruntung secara tepat, cepat dan mudah melalui KKS BRI.

KKS BRI adalah kartu debit khusus yang dapat digunakan oleh masyarakat kurang beruntung yang sudah terdaftar di Kemensos untuk menerima bansos. "Pemegang kartu tersebut dapat menggunakannya untuk bertransaksi di e-Warong KUBE-PKH," ujar Direktur Kelembagaan BRI Kuswiyoto dalam pernyataan pers tertulis, Sabtu (10/9). 

Selain itu, dapat juga digunakan untuk bertransaksi di lebih dari 10.500 unit kerja konvensional, lebih dari 23 ribu jaringan ATM BRI dan lebih dari 60 ribu Agen BRILink yang tersebar di seluruh Indonesia.

Sementara itu, Sinergi atau kerja sama antara BRI dengan Kementerian Sosial RI bukan hanya kali ini saja, Bank BRI telah menjadi mitra perbankan Kementerian Sosial sejak tahun 2007 sampai dengan saat ini. Beberapa program penyaluran Kementerian Sosial diantaranya, dari tahun 2007-2010, Bank BRI telah menyalurkan KUBE sebanyak kurang lebih Rp 1 triliun dan pada 2011 sampai dengan 2012, menyalurkan PKH sekitar Rp 835 miliar kepada kurang lebih 600 ribu keluarga sangat miskin (KSM).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement