Ahad 28 Aug 2016 10:30 WIB

JK Harap Pasar Modal Perkuat Ekonomi Indonesia

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Esthi Maharani
Pasar modal
Pasar modal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Dewan Komisioner OJK, Mulyaman D. Haddad menyampaikan pasar modal selama ini telah membantu program pemerintah yakni pengampunan pajak. Menurut dia, pasar modal telah mempersiapkan diri dan melakukan berbagai program untuk menyukseskan kebijakan tersebut, seperti kegiatan sosialisasi, edukasi, serta promosi.

"Sudah banyak yang dilakukan oleh pasar modal, terutama di dalam rangka mempersiapkan diri agar kemudian perannya di dalam program pengampunan pajak oleh pemerintahan ini bisa berjalan dengan baik," kata Mulyaman dalam acara Fun Walk and 5K Run Hari Ulang Tahun Pasar Modal ke-39 di Jakarta, Ahad (28/8).

Dalam acara ini, pasar modal Indonesia pun turut melakukan kegiatan sosial dengan memberikan bantuan satu truk tangki air kepada Palang Merah Indonesia.

Sementara itu, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan pasar modal memiliki peran penting untuk meningkatkan kekuatan ekonomi Indonesia. "Saya ucapkan selamat atas ulang tahun pasar modal Indonesia yang kita tahu tujuannya meningkatkan kekuatan ekonomi kita," kata JK saat menghadiri acara ini.

Lebih lanjut, sebagai ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), JK menyampaikan rasa terimakasihnya atas bantuan satu truk tangki air kepada PMI. Bantuan ini, kata dia, sangat berguna bagi siapapun terutama untuk menangani bencana, seperti banjir, konflik, dll.

"Saya ingin sampaikan bahwa kebutuhan semua bencana, bencananya banjir, bencananya kekeringan, bencananya konflik, bencana pengungsi semua butuh air, dan hampir-hampir tidak banyak yang memperhatikan. Banyak orang cari obat, ambulance, padahal yang dibutuhkan air. Karena itulah setiap bantuan dalam bentuk mobil tangka air itu sangat bermanfaat untuk siapapun," jelas JK.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement