Rabu 15 Jul 2015 04:33 WIB

BIKA Optimistis Pasar Properti Rebound

Rep: Aldian Wahyu Ramadhan/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Pameran Properti: Pengunjung mengamati bermacam pruduk furniture pada pameran
Foto: Republika/Edi Yusuf
Pameran Properti: Pengunjung mengamati bermacam pruduk furniture pada pameran "Housing and Furniture Expo 2015" di Graha Manggala Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (28/4). (Republika/Edi Yusuf)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Binakarya Jaya Abadi Tbk (BIKA) optimistis pasar properti akan rebound pada kuartal tiga. Pasalnya, penjualan perusahaan properti itu sudah mulai meningkat pada Juli ini.

Direktur Keuangan Nathalia Setiawan mengatakan, harga properti di Indonesia masih terhitung murah dibandingkan negara lain di Asia. Selain itu, kebutuhan properti cukup banyak mengingat besarnya jumlah penduduk di Indonesia. ''Kebutuhan tinggi,'' kata dia, Selasa (14/7).

Publik kini bisa membeli saham PT Binakarya Jaya Abadi mulai hari ini, Selasa (14/7). Perusahaan properti itu resmi tercatat di bursa dengan kode BIKA.

Nathalia mengakui, penjualan properti perusahaannya melemah pada semester satu. Namun, dia memastikan pendapatan perusahaan akan naik pada semester dua. Salah satu alasan, hotelnya, Swiss Bel Hotel Tuban, Bali ada yang baru beroperasi bulan ini.

Dia menambahkan, perusahaan akan meluncurkan proyek bernilai besar pada kuartal tiga tahun ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement