Senin 30 Mar 2015 16:03 WIB

Pemerintah Minta BMW Bangun Pabrik di Indonesia

BMW
Foto: ap
BMW

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Perindustrian Saleh Husin meminta PT BMW Indonesia untuk membangun pabrik pembuatan mobil di Tanah Air. Pembangunan pabrik diharapkan agar operasi BMW di Indonesia tidak hanya melakukan perakitan kendaraan.

"Saya minta ke depannya jangan hanya assembling (perakitan), tapi juga bangun pabrik di sini. Jadi, jangan hanya bangun (pabrik) di Thailand," ujar Menperin Saleh Husin usai bertemu dengan pihak BMW di Jakarta, Senin (30/3).

Menperin mengatakan, dalam pertemuan tersebut ia juga meminta kendaraan yang diproduksi di Indonesia juga dipasarkan untuk memenuhi kebutuhan ekspor, bukan hanya domestik.

"Kami minta agar perusahaan juga berorientasi pada pasar ekspor," kata dia.

 

Diketahui, BMW Indonesia akan merakit model kendaraan BMW SUV X5 di Indonesia dengan menambahkan satu line rakitan, yang akan diluncurkan pada 10 April 2015.

"Pada 10 April, kami akan mengeluarkan satu line rakitan terbaru, model SUV X5, yang akan menjadi model ke-19 yang kami sediakan di Indonesia," ujar Head of Corporate Communication BMW Indonesia Jodie O'Tania.

Jodie mengatakan, dengan line terbaru tersebut, BMW akan menambah jumlah produksi mobil rakitan dari pabriknya di tanah air menjadi 2.500 unit dari sebelumnya sekitar 2.045 unit per tahun. Jodie menambahkan, penambahan target produksi tersebut tidak hanya berasal dari BMW SUV X5, tapi juga dari seluruh jenis kendaraan yang diproduksi di Indonesia.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement