Rabu 07 May 2014 11:10 WIB

300 Investor Akan Ikuti Investor Day

Rep: satya festiani/ Red: Taufik Rachman
Indeks Harga Gabungan Saham (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI).
Foto: Republika/Aditya Pradana Putra
Indeks Harga Gabungan Saham (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Sebanyak 300 investor akan mengikuti acara Institutional Investor Day di Bursa Efek Indonesia (BEI). Investor tersebut akan menghadiri paparan publik dari 16 emiten.

"Sebanyak 16 emiten tersebut dari berbagai sektor. Emiten yang kira-kira punya concern," ujar Direktur Pengembangan Frederica Widyasari Dewi dalam Pembukaan Institutional Investor Day 2014, Rabu (7/4).

Investor Day diadakan setahun sekali. Selain di Indonesia, BEI juga mengadakan gelaran yang sama di luar negeri, seperti di Jepang. Frederica mengatakan, inti dari acara tersebut adalah untuk menyampaikan pada investor tentang kinerja emiten yang ada di BEI.

"Kami juga menyampaikan perkembangan yang membuat mereka yakin untuk menambah portfolio ke Indonesia," ujarnya. Transaksi investor asing tahun telah mencapai Rp 30 triliun.

Saat ini, indeks pasar modal Indonesia tertinggi di regional. "Kita hanya sedikit di bawah Filipina," ujarnya. Kapitalisasi pasar juga meningkat dari penutupan tahun kemarin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement