Jumat 08 Feb 2013 13:13 WIB

BNI Terbitkan 60 Ribu Kartu Pembayaran Berlogo Chelsea

Rep: Nur Aini/ Red: Nidia Zuraya
 Salah satu kantor cabang BNI 46.
Foto: Antara/Dhoni Setiawan
Salah satu kantor cabang BNI 46.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bank Negara Indonesia (BNI) telah menerbitkan hingga 60 ribu unit kartu pembayaran berlogo Chelsea atau produk co-branding dengan klub sepakbola asal Inggris tersebut dalam enam bulan. Menurut General Manager Kartu Pembayaran BNI, Dodit Wiweko Probojakti, tingginya penjualan itu menjadi pertimbangan Chelsea datang ke Indonesia.

"Tadinya mereka akan berkunjung ke Indonesia pada 2015, tapi maju menjadi 2013, " ungkapnya di Jakarta, Jumat (8/2).

Jumlah kartu pembayaran tersebut terdiri dari 45 ribu kartu debet dan 15 ribu kartu kredit. Rata-rata pembukaan rekening untuk kartu debet mencapai 9-10 ribu per bulan, sementara kartu kredit mencapai 2.000-2.500 per bulan. "Nilai transaksi kartu Chelsea ini lebih tinggi 2-3 kali lipat transaksi kartu lain, " ungkap dia.

Kedatangan Chelsea pada Juli 2013 dinilainya masih akan mendongkrak jumlah kartu tersebut. Ditargetkan, kartu berlogo Chelsea bisa mencapai 100 ribu unit pada April 2013. Di sisi lain,  Total jumlah kartu debet BNI telah mencapai 1,7 juta unit. Sementara kartu debet mencapai 9,6 juta unit.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement