REPUBLIKA.CO.ID,TANGERANG--Maskapai Garuda Indonesia Airlines, Senin (21/11), masih membatalkan sejumlah penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang. Hingga siang hari, tercatat tiga penerbangan yang dibatalkan.
Menurut petugas Office In Charge (OIC) Bandara Soekarno-Hatta, Cecep Sutardi, tiga penerbangan Garuda yang dibatalkan itu adalah rute Jakarta-Palembang pada pukul 05.45 WIB, Jakarta-Medan pukul 07.40 WIB, dan Jakarta-Balikpapan pukul 07.45 WIB.
Berdasarkan penjelasan yang diterima OIC dari pihak Garuda, dibatalkannya tiga penerbangan itu karena maskapai plat merah itu masih kekurangan awak kabin (pilot. pramugari, dan pramugara). “Hingga siang hari ini, hanya tiga penerbangan itu saja yang dibatalkan,” ujar Cecep saat dihubungi Republika.
Selain tiga penerbangan tersebut, lanjut Cecep, seluruhnya dalam keadaan normal. Baik penerbangan domestic maupun internasional, tidak ada yang terganggu. Menurut Cecep, dIbatalkannya sejumlah penerbangan itu mengakibatkan tumpukan penumpang di terminal 2F. Para penumpang itu, masih menunggu kebijakan dari pihak Garuda.
Sebelumnya, Ahad (21/11) kemarin, Garuda juga membatalkan lima jadwal penerbangannya dari Bandara Soekarno-Hatta. Lima penerbangan yang dibatalkan itu adalah rute Jakarta-Medan (GA 146) pada pukul 14.30 WIB, Jakarta-Padang (GA 162) pukul 14.30 WIB, Jakarta-Pangkal Pinang (GA 138) pukul 14.55 WIB, Jakarta-Batam (GA 152) pukul 15.00 WIB, dan Jakarta-Semarang (GA 238) pukul 17.00 WIB.