REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sejumlah pedagang pasar di Pasar Kosambi, Kota Bandung mengeluhkan daya beli konsumen yang menurun di bulan puasa Ramadhan atau jelang Lebaran 1446 Hijriah. Sedangkan harga sejumlah bahan pokok terdapat yang naik maupun turun.
Salah seorang pedagang telur Eeng mengeluhkan daya beli konsumen membeli telur yang menurun di momen bulan puasa Ramadhan kali ini. Ia mengatakan harga telur per kilogram saat ini Rp 28.500 dan diperkirakan sejak H-7 lebaran akan mengalami kenaikan.
"Telur Rp 28.500 per kilogram turun, H-7 biasanya naik bisa sampai Rp 32 ribu per kilogram. Mudah mudahan gak naik, daya beli sekarang gak meyakinkan," ucap dia ditemui di Pasar Kosambi, Jumat (21/3/2025).
Ia menduga daya beli menurun disebabkan konsumen was-was harga akan mengalami kenaikan. Ia menyebut saat ini stok banyak akan tetapi daya beli menurun. "Kalau dulu barang banyak daya beli baik harga mahal," kata dia.
Salah seorang pedagang sayuran Imas mengaku biasa menjual cabai rawit merah hingga Rp 5 kilogram. Namun, saat ini ia kesulitan untuk menjual cabai rawit merah sebanyak itu. "Daya beli kurang, biasa beli satu kilogram sekarang setengah," kata dia.
Imas mengatakan harga cabai rawit merah saat ini masih tinggi berkisar Rp 120 ribu per kilogram. Ia menyebut harga normal cabai rawit merah sebesar Rp 70 ribu per kilogram. "Cabai rawit merah Rp 120 ribu per kilogram," kata dia.