REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Hotel Indonesia Natour (HIN) bersama dengan berbagai BUMN pemilik hotel secara konsisten menjalankan Program Holding Hotel BUMN. Setelah diluncurkan pada 2021, program holding hotel yang bertujuan untuk mengoptimalisasi hotel-hotel milik BUMN menunjukan progres yang sangat baik.
"Dari sisi operatorship, saat ini sudah terdapat 32 hotel yang tersebar di seluruh Indonesia dan 1 convention center BUMN yang dikelola oleh PT Hotel Indonesia Group (HIG) yang merupakan anak perusahaan HIN," ujar Pgs VP Corporate Secretary HIN Ade Saputra dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (18/9/2023).
Ade menyampaikan progres tersebut akan terus dilaksanakan hingga nantinya seluruh hotel BUMN dapat dikelola di dalam satu operatorship. Ade menjelaskan HIG merupakan holding operatorship dari BUMN yang ditunjuk menjadi perusahaan yang bertanggung jawab mengelola dan mengoperasikan jaringan hotel milik BUMN.
HIG, lanjut Ade, saat ini memiliki berbagai brand hotel mulai dari hotel bintang tiga sampai hotel bintang lima. Ade menyampaikan HIG akan melakukan rebranding menjadi Meru untuk hotel bintang 5 semula bernama Innaya, Truntum yang semula Grand Inna untuk hotel bintang 4, dan KHAS yang semula INNA untuk hotel bintang 3.
Selain tiga brand tersebut, ucap Ade, HIG juga mengelola brand lainnya seperti Grand Inna, Inna, Jatiluhur Valley & Resort dan Cordia Hotel. Selain itu, ada juga The Manohara hotel Yogyakarta, Yulia Hotel Gorontalo dan Golo Mori Convention Center.
"Dengan begitu sudah mengelola 32 unit hotel yang terdiri dari 3 hotel bintang 5, 10 hotel bintang 4, dan 19 hotel bintang 3 dengan total 4.529 kamar yang tersebar di seluruh Indonesia serta 1 convention center," ujar Ade.
Ade mengatakan hotel-hotel HIG tersebar di sejumlah daerah, seperti Grand Inna Tunjungan, Inna Tretes Hotel & Resort, KHAS Surabaya, KHAS Gresik di Jawa Timur; KHAS Semarang, KHAS Pekalongan dan KHAS Tegal di Jawa Tengah; Lafayette Boutique Hotel Yogyakarta, KHAS Malioboro, KHAS Tugu, The Manohara Hotel Yogyakarta di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY); Grand Inna Samudera Beach dan Jatiluhur Valley Resort di Jawa Barat.