Selasa 20 Dec 2022 00:33 WIB

PLN Sumba Pastikan Pasokan Listrik Memadai Dukung Funtastic Fest 2022

PLN memasok lokasi-lokasi pelaksanaan kegiatan Funtastic Fest 2022

PT PLN (Persero) memastikan pasokan listrik memadai untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Funtastic Fest 2022 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-64 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang dipusatkan di Kabupaten Sumba Barat Daya, Pulau Sumba. (ilustrasi).
Foto: portal.pln.co.id
PT PLN (Persero) memastikan pasokan listrik memadai untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Funtastic Fest 2022 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-64 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang dipusatkan di Kabupaten Sumba Barat Daya, Pulau Sumba. (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, KUPANG -- PT PLN (Persero) memastikan pasokan listrik memadai untuk mendukung pelaksanaan kegiatan Funtastic Fest 2022 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-64 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang dipusatkan di Kabupaten Sumba Barat Daya, Pulau Sumba.

"PLN memasok lokasi-lokasi pelaksanaan kegiatan Funtastic Fest 2022 menggunakan beberapa lapis sumber listrik dengan total daya sebesar 9,13 mega watt sehingga pasokan listrik untuk kegiatan tersebut cukup memadai," kata Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sumba, Blasius Gani dalam keterangan yang diterima di Kupang, Senin.

Baca Juga

Ia menyampaikan hal itu berkaitan dengan dukungan kelistrikan untuk pelaksanaan kegiatan memperingati HUT ke-64 Provinsi NTT yang jatuh pada 20 Desember 2022.

Blasius menyatakan, dengan penyediaan sumber listrik yang berlapis maka apabila terjadi gangguan, akan ada cadangan guna menjaga kehandalan pasokan listrik selama kegiatan berlangsung.

Selain itu, ujar dia, pihaknya juga telah melaksanakanbeberapa persiapan seperti melakukan inspeksi gardu dan kabel, serta mobilisasi peralatan pendukung perkuatan jaringan di beberapa lokasi titik acara.

Mobilisasi peralatan ini, kata dia, telah dilakukan lima hari sebelum acara berlangsung, baik dari Kabupaten Sumba Timur maupun luar Pulau Sumba. Ia mengatakan pengamanan pasokan listrik kali ini akan berfokus di empat lokasi titik acara meliputi PT Talasi, Desa Hamili Ate, Lapangan Galatama, dan Pantai Kawona.

Didukung oleh 35 personel, 2 unit mobil pelayanan teknik, 9 unit motor dan mobil pelayanan, 1 unit UPS, 1 unit mobil crane, 1 unit gardu bergerak, dan 7 unit genset dengan total kapasitas 195 kw.

Ia menambahkan puncak perayaan HUT NTT akan digelar di Lapangan Galatama akan diisi dengan berbagai penampilan musik dari berbagai grup band atau artis nasional. Oleh sebab itu, pengamanan pasokan akan dilakukan seperti pada kegiatan festival-festival lain yang sebelumnya digelar di Pulau Sumba seperti Festival Jungga, dan lainnya.

Blasius berharap dengan dukungan kelistrikan yang memadai dapat memperlancar acara tersebut dan kemeriahannya dapat dinikmati semua masyarakat yang mengikuti kegiatan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement