Selasa 06 Sep 2022 22:54 WIB

Relawan Erick Thohir Sosialisasikan Pentingnya Teknologi Digital

Relawan Erick berbagi ilmu pentingnya teknologi digital ke santri dan petani milenial

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Kelompok relawan pendukung Erick Thohir di Pilpres 2024 yang tergabung dalam Sobat Erick terus menggalang dukungan masyarakat. Di Kabupaten Kendal dan Batang, Provinsi Jawa Tengah, Sobat Erick menyosialisasikan pentingnya teknologi digital kepada para santri dan petani milenial.
Foto: relawan jokowi
Kelompok relawan pendukung Erick Thohir di Pilpres 2024 yang tergabung dalam Sobat Erick terus menggalang dukungan masyarakat. Di Kabupaten Kendal dan Batang, Provinsi Jawa Tengah, Sobat Erick menyosialisasikan pentingnya teknologi digital kepada para santri dan petani milenial.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kelompok relawan pendukung Erick Thohir di Pilpres 2024 yang tergabung dalam Sobat Erick terus menggalang dukungan masyarakat. Di Kabupaten Kendal dan Batang, Provinsi Jawa Tengah, Sobat Erick menyosialisasikan pentingnya teknologi digital kepada para santri dan petani milenial. 

Kegiatan Sobat Erick diawali dengan bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Darul Muttaqien, Desa Tlogopayung, Kecamatan Plantungan, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Ahad (4/9). Adapun tujuan relawan Sobat Erick datang ke ponpes tersebut untuk mendorong sekaligus melakukan sosialisasi agar ponpes dan para santri dapat beradaptasi dalam perkembangan era teknologi digital sesuai dengan apa yang diharapkan Erick Thohir. 

Ketua DPC Sobat Erick Kabupaten Kendal Muhammad Nur Adhar mengatakan Erick Thohir sudah menegaskan bahwa Indonesia saat ini tengah menghadapi era teknologi digital yang membawa banyak perubahan. 

“Jadi kita harus dapat beradaptasi. Dan yang paling penting digital akan memajukan pesantren. Potensi santri juga dapat dimaksimalkan di era teknologi digital ini,” kata pria yang akrab disapa Gus Mad ini.

Pemuda Pesantren di ponpes tersebut pun sepakat dan mendeklarasikan dukungan untuk Erick Thohir maju ke Pilpres 2024. Rudi, salah satu pemuda pesantren itu mengatakan Erick Thohir adalah sosok yang pantas menjadi pemimpin mendatang. 

“Dengan kepemimpinan Pak Erick, saya yakin pesantren di Indonesia akan lebih maju lagi. Karena beliau sangat mendukung kemajuan santri,” kata Rudi. 

Selain itu, relawan Sobat Erick Batang menyosialisasikan sosok Erick Thohir kepada masyarakat dan komunitas petani milenial di Desa Toso, Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Sobat Erick juga mendorong para petani untuk memanfaatkan pengunaan teknologi digital untuk membantu para petani dalam berkembang ke arah positif. 

Ketua DPC Sobat Erick Kabupaten Batang Nur Hasyim mengatakan Sobat Erick mendorong para petani dapat memanfaatkan teknologi digital. Karena, kata dia, penggunaan teknologi digital pertanian mampu memberikan perubahan positif bagi para petani.

“Ya sebagai contoh, kita memanfatkan teknologi digital di pertanian untuk mencari informasi pasar atau harga pasaran jual. Ini akan jadi perubahan yang positif untuk para petani, teknologi terus berkembang dan semakin maju, jadi kita juga harus beradaptasi,” kata Nur Hasyim. 

Komunitas petani milenial itu pun menyampaikan dukungannya untuk Erick Thohir melanjutkan estafet kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di 2024. Dengan segudang prestasi yang dimiliki, komunitas petani milenial yakin Indonesia akan lebih baik di bawah kepemimpinan Erick Thohir.

“Pak Erick satu-satunya sosok yang pantas untuk menjadi Presiden berikutnya. Terbukti dengan segudang prestasinya yang telah memberikan kontrobusi kepada masyarakat khususnya petani seperti kami dan negara,” kata Aryo, salah satu anggota komunitas petani milenial.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement