REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mendorong percepatan atau akselerasi inovasi dan teknologi pemuliaan tanaman. Itu penting untuk menciptakan lebih banyak varietas unggul tanaman hortikultura dan perkebunan.
"Pencapaian komoditas pertanian yang berkelanjutan harus ditopang oleh pengembangan inovasi teknologi yang tepat sasaran serta aplikatif dan mudah diperoleh oleh khalayak umum," kata Kepala Organisasi Riset Pertanian dan Pangan BRIN Puji Lestari dalam keterangan yang diakses Antara di laman resmi BRIN di Jakarta, Sabtu (11/6/2022).
Puji menjelaskan, penggabungan teknologi pemuliaan dan transdisiplin dapat bertindak sebagai alat untuk menghasilkan bibit-bibit unggul hortikultura dan perkebunan yang berkualitas beserta teknologi pendukungnya yang terukur untuk ekspansi ekonomi yang lebih luas. Menurut dia, subsektor hortikultura dan perkebunan di Indonesia mempunyai peran yang cukup besar dalam pembangunan perekonomian.