Selasa 19 Apr 2022 16:30 WIB

Tips Kami Idea untuk Bisa Buka Butik di Mal Premium

Jenama modest fashion Kami buka butik di Senayan City.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Kami Idea membuka butik barunya di Senayan City, Jakarta Pusat, Selasa (19/4/2022).
Foto:

Selain lokasi, faktor internal seperti business plan dan laporan keuangan juga harus betul-betul dirapikan sebelum memutuskan membuka butik di mal premium. Sebab, menurut Afina Candarini sebagai founder Kami lainnya, kedua hal itu ibarat fondasi yang musti kokoh agar brand bisa bertahan dan berkelanjutan.

"Kalau mau buka toko harus punya business plan ke depannya seperti apa. Laporan keuangan juga sangat penting. Keduanya harus sama-sama baik," jelas dia.

Kami juga sangat apik dalam mendesain butik. Setiap butik, termasuk yang terletak di Senayan City Mall, harus warna senada hingga aroma yang khas, meski layout setiap butik berbeda-beda.

"Biasanya kalau di mallpremium layout desain butik juga jadi pertimbangan. Jadi harus dipastiin semuanya sesuai dengan kriteria yang ditentukan mal, tapi juga tak lepas dari ciri khas Kami," jelas Istafiana.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement