Jumat 11 Jun 2021 17:13 WIB

Traveloka Gelar Sentra Vaksinasi Covid-19 di Tangsel

Ini merupakan kolaborasi strategis Pemerintah dan swasta mempercepat vaksinasi corona

Peserta lansia melewati proses pemeriksaan kesehatan yang ketat dan dibantu oleh petugas kesehatan sebelum mendapatkan vaksinasi di Sentra Vaksinasi COVID-19 Traveloka, Tangerang Selatan.
Foto:

Mengapresiasi kerja sama ini, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan, Alin Hendalin Mahdaniar, menyatakan bahwa kolaborasi lintas sektor ini dapat membantu pemerintah kota Tangerang Selatan untuk semakin mempercepat target distribusi vaksinasi. “Menurut data kami pada Mei 2021, pemberian vaksin tahap pertama telah mencapai 76 persen, sementara vaksin tahap kedua baru mencapai 62 persen dari total target penerima vaksin. Dibukanya layanan vaksinasi yang tidak hanya untuk lansia, namun juga penyandang disabilitas dan tenaga pengajar, sangat membantu kami untuk menyempurnakan misi pemerataan vaksinasi Covid-19 secara menyeluruh. Untuk itu, kami sangat menyambut baik dan mengapresiasi Traveloka yang sudah turut andil dalam kesuksesan distribusi vaksinasi di wilayah Tangerang Selatan,” kata Alin.

Selain menyelenggarakan Sentra Vaksinasi, Traveloka juga menyediakan perlindungan asuransi secara gratis bagi setiap peserta penerima vaksin yang merupakan Warga Negara Indonesia, melalui produk Medishield Insurance yang didukung oleh penyedia asuransi terkemuka, Chubb General Insurance Indonesia. Perlindungan asuransi tersebut meliputi manfaat Santunan Tunai Rawat Inap dengan nilai pertanggungan Rp 150 ribu per hari, selama maksimal 14 hari sejak waktu menerima vaksin, apabila penerima vaksin mengalami reaksi khusus setelah vaksinasi dan perlu menjalani perawatan di rumah sakit.

Informasi selengkapnya mengenai produk vaksin dan cara mendaftarkan diri dapat diakses melalui aplikasi Traveloka dengan klik banner khusus Program Vaksinasi atau melalui produk Traveloka Xperience. Mereka yang dinyatakan berhak menerima vaksin dapat menggunakan kode kupon ‘VAKSIN’ untuk mengkonfirmasi pemesanan serta memilih jadwal vaksin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement