Kamis 21 Jan 2021 11:07 WIB

Pertamina dan Kemensos Salurkan Bantuan Sembako di Manado

Bantuan sembako diserahkan bersamaan dengan kunjungan Mensos Risma

Rep: Amri Amrullah/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Menteri Sosial Tri Rismaharini (kedua kanan) menyerahkan bantuan untuk warga terdampak banjir di Kelurahan Ternate Tanjung, Manado, Sulawesi Utara, Rabu (20/1/2021). Selain meninjau secara langsung kondisi permukiman dan pengungsian warga, Menteri Sosial juga menyerahkan bantuan sembako, perkakas dapur, selimut, kebutuhan balita kepada warga di lokasi terdampak banjir. PT Pertamina (Persero) bersama Kementerian Sosial (Kemensos) melalui kegiatan Pertamina Peduli kembali melakukan bantuan kepada masyarakat terdampak bencana alam banjr dan tanah longsor di Manado dan sekitarnya.
Foto:

Rangkaian kegiatan kunjungan kerja Direksi Pertamina di Sulut dilanjutkan dengan mengunjungi lokasi operasi Integrated Terminal Bitung dan Lapangan Panas Bumi PGE di Tomohon dan Minahasa. Kunjungan bertujuan untuk memastikan kegiatan operasional Pertamina Group dalam hal penyaluran BBM, LPG serta Pembangkitan Listrik tetap optimal.

Hal ini juga dimaksudkan untuk memberikan semangat secara langsung kepada para pekerja di lapangan agar tetap semangat menjaga kehandalan operasional dengan tetap mengutamakan disiplin protocol kesehatan supaya baik pekerja maupun keluarga dan mitra dapat menghadapi pandemi COVID-19.

 

Pada akhir kunjungannya Heru Setiawan menyatakan operasional Pertamina di wilayah terdampak banjir tetap dioptimalkan. "Operasional Pertamina Group Wilayah Sulutgo dipastikan tetap optimal dan handal sehingga pasokan BBM, LPG maupun listrik untuk Sulutgo tetap aman," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement