Rabu 06 Jan 2021 17:28 WIB

Erick Thohir Luncurkan Buku Akhlak untuk Negeri

Akhlak perlu menjadi pilar utama dalam pembangunan karakter sebuah organisasi.

Rep: M Nursyamsi/ Red: Friska Yolandha
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meluncurkan buku Akhlak untuk Negeri di Jakarta, Rabu (6/1).
Foto:

"Tidak mudah tapi harus kita jalankan, BUMN akan bisa memberikan kontribusi optimal dengan citra dapat dipercaya," ungkap Erick. 

Erick memaparkan core value Akhlak sendiri meliputi Amanah dengan memegang teguh  kepercayaan yang sudah diberikan; Kompeten dengan selalu meningkatkan kapabilitas; Harmonis yang menjadi kunci keserasian dalam bekerja sama, saling mendukung dan menghargai perbedaan;  Loyal dengan berdedikasi untuk bangsa; Adaptif yang mengharuskan terus berinovasi menghadapi perubahan; dan Kolaboratif yang mendorong peningkatan sinergitas seluruh pihak.

 

"Akhlak jadi dasar kesuksesan yang kita harapkan BUMN tidak hanya jago kandang tapi juga mendunia. Kenapa tidak, tentu sebelum ke sana, kita harus jaga reputasi BUMN dan manfaat bagi kemakmuran rakyat," kata Erick menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement