Warta Ekonomi.co.id, Bogor
Video musik Nella Kharisma "Banyu Moto" menduduki posisi teratas tren Youtube Indonesia dengan 9,98 juta pemirsa, Senin (15/6/2020).
Lagu yang berkolaborasi dengan Dory Harsa itu mengudara sejak Rabu (10/6/2020), menghimpun 430,13 ribu suka dan 74.107 komentar.
Dengan statistik seperti itu, prediksi cuan video musik Nella Kharisma tersebut ada di kisaran Rp549,24 juta-Rp1,54 miliar, menurut analisis Nox Influencer.
Baca Juga: Cara Mengubah WhatsApp Menjadi Akun Bisnis! Pisahkan Chat Pribadi dan Pekerjaan
Baca Juga: Bintang Emon Diserang Buzzer Gegara Sindir Tuntutan Kasus Novel, Warganet: Kacau!
Meski baru mengunggah 30 video sejak Juli 2019, saluran Youtube Nella Kharisma sudah memiliki 752 ribu pelanggan, 78,34 juta views, dan rata-rata views 2,61 juta.
Estimasi penghasilan bulanan saluran Youtube Nella Kharisma berkisar antara Rp196,19 juta-Rp686,67 juta (dengan harga Rp11ribu-Rp38,51 ribu/1000 kali views).
Tiap video diperkirakan mampu mencetak Rp111,44 juta dengan estimasi paparan 852,92 ribu video (CPM: Rp68,77 ribu-Rp192,54 ribu).